Hari Jadi ke-21, Burhanudin Beberkan Prestasi Pemkab Beltim

Bupati Belitung Timur (Beltim) Burhanudin --

“Diraihnya penghargaan ini menjadi bukti nyata atas kinerja dan komitmen kita bersama dalam menjaga dan mengelola lingkungan hidup agar terus berkelanjutan,” ungkapnya.

Selanjutnya, prestasi luar biasa yang diraih  Pemkab Beltim di bidang sosial, yakni keberhasilan Pemkab Beltim memperoleh penghargaan dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia berupa Insentif Fiskal kepada Kabupaten Belitung Timur atas Kinerja Penghapusan Kemiskinan Ekstrim Tahun 2023. 

“Penghargaan ini tentunya menjadi spirit dan motivasi bagi kita semua untuk meneguhkan komitmen bersama memerangi kemiskinan ekstrim dan mensejahterakan masyarakat Kabupaten Belitung Timur,” sebut Burhanudin.

Dia juga mengungkapkan komitmen serius Pemkab Beltim terkait dengan pelayanan publik bagi masyarakat. Yaitu, kerja keras bersama dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik bagi masyarakat.

BACA JUGA:567 KPPS Pemilu 2024 Kecamatan Gantung Dilantik

BACA JUGA:Musrenbangcam RKPD 2025, Bupati Beltim Dorong Adanya Usulan Prioritas

Kemudian keberhasilan mengantarkan Kabupaten Beltim mendapatkan apresiasi dari Ombudsman Republik Indonesia dengan diraihnya Penghargaan Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2023.

Burhanudin turut menjelaskan bahwa salah satu Desa di Kabupaten Beltim, yakni Desa Mekar Jaya menjadi satu-satunya Desa Anti Korupsi perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di tingkat Nasional yang ditetapkan sebagai Desa Anti Korupsi oleh KPK RI dan berhasil meraih Predikat Istimewa dengan nilai 94.  

Di akhir sambutan, Burhanudin turut menyampaikan ucapan terima kasih dan mengapresiasi semua pihak yang sudah membantu dan berupaya untuk terus berprestasi mengharumkan nama Kabupaten Beltim di tingkat Nasional maupun di tingkat Provinsi. 

Tak lupa ia juga mengajak seluruh unsur untuk menjadikan Hari Jadi Kabupaten Belitung Timur ke-21 ini, sebagai titik awal baru untuk terus berkarya, berinovasi dan berkolaborasi dalam membangun Kabupaten Belitung Timur menjadi lebih maju, sejahtera, bangkit dan berdaya saing. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan