Hendrya Sylpana

Marc Marquez Puas dengan Hasil Latihan Perdana di MotoGP Malaysia

Pembalap Gresini Racing MotoGP Spanyol Marc Marquez berkendara saat Grand Prix MotoGP Thailand di Sirkuit Internasional Buriram di Buriram pada Minggu (27/10/2024). -Lillian Suwanrumpha-ANTARA/AFP

BELITONGEKSPRES.COM - Pembalap Gresini, Marc Marquez, mengungkapkan kepuasannya dengan hasil hari pertama di MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Jumat. 

Marquez menyelesaikan sesi latihan di posisi ke-10 dengan catatan waktu 1 menit 58,362 detik, terpaut 0,683 detik dari Francesco Bagnaia yang memimpin sesi tersebut.

Hasil ini memastikan Marquez langsung melaju ke kualifikasi 2 (Q2) untuk perebutan posisi start terdepan. “Sepang memang seringkali menjadi tantangan pada hari pertama, dan kali ini tidak berbeda. Namun, tujuan utama tercapai karena kami akan berada di Q2 besok,” ujar Marquez, yang dikenal dengan nomor balap 93, dari laman resmi Gresini.

Selanjutnya, Marquez menyadari bahwa dirinya perlu bekerja ekstra untuk mendapatkan posisi terbaik di grid pada Sprint dan balapan utama. Pada Sabtu, 2 November, ia akan menggunakan sesi latihan bebas 2 pada pukul 09.10-09.40 WIB untuk mencoba setelan motor terbaiknya.

BACA JUGA:Kontrak Baru hingga 2029, Fermin Lopez Resmi Bertahan di Barcelona

BACA JUGA:Ruben Amorim Siap Pimpin Manchester United Setelah Liga Champions Melawan Man City

“Masih banyak yang perlu diperbaiki agar bisa tampil optimal pada Minggu. Kami harus fokus pada pengaturan motor dan gaya balap saya,” tambahnya, yang akrab disapa The Baby Alien.

Di sisi lain, Alex Marquez, rekan setim sekaligus adiknya, menempati posisi kelima dalam sesi latihan dengan waktu 1 menit 58,296 detik. Alex merasa ada perbedaan dibandingkan dengan tahun lalu di Sepang. “Hari ini cukup menantang dengan kondisi cuaca panas yang ekstrem. Tapi, ini adalah Jumat yang positif,” katanya.

“Kami memang masih tertinggal dibandingkan tahun lalu, tetapi perasaan saat balapan cukup baik. Kami harus berusaha lebih baik besok, memastikan kualifikasi yang bagus, dan terus bekerja keras,” tutup Alex. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan