Batal Hengkang! M Salah Perpanjang Kontrak Hingga 2027 bersama Liverpool

Mohamed Salah--Dok. Instagram @mosalah

BELITONGEKSPRES.COM - Mohamed Salah kembali menegaskan posisinya sebagai ikon Liverpool FC dengan menandatangani kontrak baru berdurasi dua tahun yang akan mengikatnya hingga 2027. Kepastian ini menjadi penanda dari kelanjutan kisah sang bintang asal Mesir yang telah menjadi bagian vital dari lini serang The Reds sejak 2017.

Dalam pernyataannya, Salah mengungkapkan bahwa keputusan untuk bertahan bukan hanya soal sepak bola, tapi juga tentang kenyamanan dan ikatan emosional dengan klub serta kota Liverpool. 

“Saya menikmati hidup dan karier saya di sini. Delapan tahun adalah perjalanan luar biasa, dan saya yakin dua tahun ke depan akan jadi kesempatan menambah prestasi bersama tim ini,” ujarnya.

Sebelumnya, masa depan Salah sempat diragukan usai komentarnya pasca laga melawan Southampton pada 24 April lalu, di mana ia menyatakan belum menerima tawaran resmi dari klub dan mengisyaratkan kemungkinan hengkang. 

BACA JUGA:Wipawee Srithong Resmi Gantikan Megawati di Red Sparks

BACA JUGA:Ancelotti Optimis Real Madrid Bisa Ciptakan Keajaiban di Leg Kedua Liga Champions

Namun setelah serangkaian negosiasi yang melibatkan Direktur Olahraga Richard Hughes dan manajer pribadi Salah, Ramy Abbas Issa, kesepakatan akhirnya tercapai.

Musim 2024/2025 menjadi salah satu yang paling produktif bagi Salah. Ia berhasil mencetak 32 gol di berbagai kompetisi dan mengokohkan posisinya sebagai pencetak gol terbanyak ketiga sepanjang sejarah klub, dengan total 243 gol dan 110 assist dalam 392 pertandingan hanya kalah dari legenda klub Ian Rush dan Roger Hunt.

Selain Salah, manajemen Liverpool juga sedang mengusahakan perpanjangan kontrak beberapa pemain kunci lainnya. Virgil van Dijk kabarnya berada di jalur yang sama, sementara masa depan Trent Alexander-Arnold masih belum pasti dengan kontraknya yang akan berakhir pada Juni 2025.

Dengan perpanjangan kontrak ini, Mohamed Salah tidak hanya menambah durasi kerjanya, tetapi juga memperkuat statusnya sebagai simbol era kejayaan baru Liverpool. Ia adalah lambang dedikasi, konsistensi, dan ketajaman yang telah membawa The Reds menjuarai Premier League, Liga Champions, Piala FA, dan Piala Liga. (jawapos)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan