Turnamen Sepak Bola Mini SD se-Belitong, 5 Tim Lolos Babak 8 Besar

Tim SDN 22 Membalong yang berhasil lolos babak 8 besar Turnamen Sepak Bola Mini 7 VS 7 Tingkat SD se-Pulau Belitong--

TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.COM - Sebanyak lima tim Sekolah Dasar (SD) menyusul SDN 1 Manggar dan SDN 20 Tanjungpandan lolos babak 8 besar Turnamen Sepak Bola Mini 7 VS 7 Tingkat SD se-Pulau Belitong.

Lima tim yang lolos babak 8 besar tersebut yakni SDN 26 Tanjungpandan dari grup A dan SDN 4 Manggar dari grup B, lalu SDN 10 Sijuk dari grup D, SDN 22 Membalong dari grup H dan SDN 21 Sijuk dari grup E.

Sebelumnya, sudah ada 2 tim yang lolos yakni SDN 1 Manggar dari grup C dan SDN 20 Tanjungpandan grup F. Turnamen ini dilaksanakan 20 Mei hingga 28 Mei 2024, di lapangan sepak bola mini SMPN 5 Tanjungpandan.

"Ya, hari ini ada 5 tim yang lolos ke babak 8 besar, sehingga sudah ada 7 tim tinggal 1 lagi," kata Penyelenggara Turnamen, Fadly Khusnul Ubaydillah kepada Belitong Ekspres, Jumat 24 Mei 2024.

BACA JUGA:Salam Perpisahan untuk Toni Kroos dari Bintang Sepak Bola Dunia

BACA JUGA:Turnamen Sepak Bola Mini se-Belitong, Dua SD Memastikan Diri Lolos ke 8 Besar

Fadly menjelaskan, babak penyisihan masih akan berlanjut pada Sabtu 25 Mei 2024. Sehingga masih ada satu grup G yang belum ada tim yang melaju ke 8 besar. "Besok (hari ini) masih lanjut babak penyisihan, persaingan grup g itu masih akan terjadi," ujarnya.

Ia melanjutkan, pertandingan babak 8 besar akan dilaksanakan Senin 26 Mei 2024. Pada babak 8 besar itu, pencetak gol akan dicatat untuk diambil predikat top skor Turnamen Sepak Bola Mini se-Belitong nantinya.

Di sisi lain Fadly mengapresiasi, baik peserta maupun penonton telah tertib sehingga mendukung pelaksanaan pertandingan di lapangan sepak bola mini SMPN 5 Tanjungpandan. "Alhamdulillah turnamen berjalan lancar dan kita harap terus tertib hingga akhir nanti," tandasnya. (dod)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan