Australia U-16 Melaju ke Final Piala AFF Usai Kalahkan Indonesia 5-3
Indonesia gagal ke final Piala AFF U-16--
Di masa injury time babak pertama, Australia kembali unggul 2-1 melalui gol Quinn Macnicol sebelum Indonesia menyamakan kedudukan secara dramatis lewat tendangan voli spektakuler Gholy dari luar kotak penalti.
Pada babak kedua, Australia yang unggul jumlah pemain mendominasi permainan, dan berhasil mencetak gol ketiga mereka pada menit ke-65 melalui tembakan voli Amlani Tatu setelah kesalahan bek Indonesia dalam menghalau bola, membuat skor menjadi 3-2 untuk Australia.
Lima menit kemudian, Anthony Didulica menambah keunggulan Australia dengan mencetak gol keempat mereka setelah menerima umpan terukur dari Tatu, menjadikan skor 4-2 untuk Australia.
BACA JUGA:Madrid dan PSG Saling Berebut Bek Arsenal William Saliba
BACA JUGA:Spanyol Melangkah ke Perempat Final Usai Tundukkan Georgia 4-1 Piala Eropa 2024
Australia memperlebar keunggulan menjadi 5-2 pada menit ke-85, saat Anthony Didulica berhasil menanduk bola dengan sempurna di dalam kotak penalti yang tidak terkawal oleh pertahanan Indonesia.
Di masa injury time, Indonesia berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 5-3 melalui sundulan Josh Holong di kotak penalti, memanfaatkan tendangan bebas dari Fandi Muzaki.
Pertandingan berakhir dengan skor 5-3 untuk kemenangan Australia atas Indonesia, sehingga mengakhiri perjalanan Indonesia U-16 di Piala AFF U-16. (ant)