Budi Arie Setiadi Sebut Senam Pagi Awali Retreat Kabinet Merah Putih

Budi Arie Setiadi menyapa wartawan setibanya di kediaman Presiden Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024). (ANTARA FOTO/Muhammad Ramdan/YU)--

BELITONGEKSPRES.COM - Menteri Koperasi, Budi Arie Setiadi, mengumumkan agenda Retreat Kabinet Merah Putih yang akan berlangsung di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah, pada Jumat, 25 Oktober. Acara ini akan dimulai dengan senam pagi yang dijadwalkan berlangsung sekitar pukul 05.00 WIB.

“Benar, kami akan memulai dengan senam pagi,” ungkap Budi saat dihubungi ANTARA dari Magelang, Kamis malam.

Mengenai kegiatan sebelumnya, ia menambahkan bahwa pada malam hari sebelum retreat, para peserta akan menikmati makan malam bersama. “Setelah makan malam, kami akan istirahat di kamar masing-masing. Pagi harinya, acara dimulai jam 5,” jelasnya.

Kedatangan para pejabat negara juga menarik perhatian. Presiden Prabowo Subianto tiba di Akademi Militer pada pukul 17.56 WIB dengan menggunakan mobil MV3 Garuda Limousine, dan meluangkan waktu untuk menyapa masyarakat yang menyambutnya. Sebelumnya, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka tiba pada pukul 16.53 WIB dengan mobil berpelat nomor Indonesia 2, langsung mendekati pelajar dan warga yang telah menunggu sejak siang.

BACA JUGA:Menteri Desa Yandri Susanto Minta Pemahaman Publik Terkait Penggunaan Kop Surat Kementerian

BACA JUGA:Menkeu Berencana Carikan Lokasi BMN Untuk Dijadikan Kantor Kementerian Baru

Berbeda dengan kedatangan Prabowo dan Gibran, rombongan menteri dan pejabat lainnya tiba menggunakan bus berpelat nomor VIP.

Menurut Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, Retreat Kabinet Merah Putih di Magelang ini tidak hanya akan menyediakan materi terkait pemerintahan dan bernegara, tetapi juga fokus pada pencegahan korupsi. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antar peserta, memberikan kesempatan untuk saling mengenal dan mengakrabkan diri. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan