Liverpool Raih Kemenangan Ketiga Usai Permalukan MU 3-0 di Old Trafford

Penyerang Liverpool Mohamed Salah merayakan keberhasilannya mencetak gol pada pekan ketiga Liga Inggris kontra Manchester United di Stadion Old Trafford, Manchester, Minggu (1/9/2024). (HO-Liverpool/liverpoolfc.com)--

BELITONGEKSPRES.COM - Liverpool meraih kemenangan ketiga mereka di musim ini usai mempermalukan Manchester United 3-0 dalam laga pekan ketiga Liga Inggris yang digelar di Stadion Old Trafford, Manchester, pada hari Minggu

Kemenangan ini menjadi yang ketiga bagi Liverpool musim ini, setelah sebelumnya mengalahkan Ipswich Town dan Brentford.

Dalam laga ini, Liverpool menunjukkan dominasi serangan meskipun Manchester United lebih unggul dalam penguasaan bola dengan 53 persen. 

Tim asuhan Arne Slot tampil efektif dengan 11 peluang gol, tiga di antaranya tepat sasaran. Sementara itu, Manchester United kesulitan memanfaatkan penguasaan bola mereka menjadi peluang berbahaya.

BACA JUGA:Bawa Madrid Menang Atas Real Betis, Mbappe Cetak Dua Gol Perdana di Santiago Bernabeu

BACA JUGA:Dominasi Liverpool di Old Trafford: Kalahkan Manchester United 3-0

Liverpool sempat mencetak gol cepat melalui Trent Alexander-Arnold, namun gol tersebut dianulir setelah tinjauan VAR. Tim tamu akhirnya membuka skor pada menit ke-35 ketika umpan Mohamed Salah diselesaikan dengan baik oleh Luis Diaz, yang membuat Liverpool unggul 1-0.

Hanya berselang tujuh menit, Liverpool kembali menggandakan keunggulan. Diaz mencetak gol keduanya setelah menerima umpan dari Salah, membuat skor menjadi 2-0. 

Manchester United berusaha merespons dengan melakukan pergantian pemain di babak kedua, gelandang bertahan Casemiro yang melakukan kesalahan digantikan oleh Toby Collyer, pemain muda berbakat.

United sempat mengancam lewat Joshua Zirkzee yang menerima umpan dari Collyer, namun upayanya digagalkan oleh kiper Liverpool, Alisson Becker. 

BACA JUGA:Chelsea Bermain Imbang Melawan Crystal Palace, Newcastle Amankan Poin Penuh dari Tottenham

BACA JUGA:Turnamen di Korsel Memberikan Pengalaman Berharga Bagi Timnas U-20 Indonesia

Liverpool terus mendominasi dan memastikan kemenangan mereka dengan gol ketiga yang dicetak oleh Mohamed Salah pada menit ke-56 setelah menerima umpan dari Dominik Szoboszlai.

Meski memiliki beberapa peluang untuk menambah gol, termasuk satu peluang emas dari Salah yang melambung di atas mistar gawang Andre Onana, Liverpool tetap menutup pertandingan dengan kemenangan 3-0. Sementara itu, Manchester United terus berusaha memperkecil ketertinggalan tetapi gagal menciptakan gol balasan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan