BELITONGEKSPRES.COM, PANGKALPINANG - Pergantian jabatan Kasat Reskrim terjadi di Polresta Pangkalpinang. AKP Muhammad Riza Rahman, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Gantung di Polres Belitung Timur (Beltim), kini menggantikan posisi Kompol Evry Susanto.
Kompol Evry Susanto sendiri mendapatkan promosi dan kini menjabat sebagai Wakil Kepala Polres Belitung Timur. Pergantian jabatan ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Nomor: ST/135/II/KEP./2024 tanggal 6 Februari 2024.
Upacara serah terima jabatan ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Pangkalpinang, Kombes Pol Gatot Yulianto, dan berlangsung di halaman Polresta Pangkalpinang pada Rabu, 21 Februari 2024.
Acara ini ditandai dengan pengambilan sumpah jabatan, penandatanganan sumpah jabatan dan pakta integritas, serta diakhiri dengan ucapan selamat kepada pejabat baru oleh Kapolresta dan jajaran.
BACA JUGA:Residivis Narkoba Ditangkap Lagi, Dengan Bukti Sabu 3,50 Gram
BACA JUGA:Harga Beras di Toboali Melonjak Pasca Pemilu 2024
Kapolresta memberikan ucapan selamat kepada perwira yang baru saja serah terima jabatan. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Kompol Evry atas kinerja dan prestasinya selama menjabat di Polresta Pangkalpinang.
"Demikian penggantinya AKP Muhammad Riza Rahman yang juga dapat promosi jabatan. Tentunya kami ucapkan selamat datang. Saya harap bisa segera menyesuaikan tugas-tugasnya di jajaran Reskrim Polresta Pangkalpinang," kata Kapolresta.
Selain itu, ia juga menyambut baik AKP Muhammad Riza Rahman yang mendapatkan promosi jabatan dan berharap ia dapat segera menyesuaikan tugas-tugasnya di jajaran Reskrim Polresta Pangkalpinang.
Menurut Kapolresta, mutasi jabatan ini merupakan bagian dari penyegaran organisasi agar dapat berjalan secara berkesinambungan sesuai arah dan kebijakan pimpinan Polri. Oleh karena itu, kepercayaan yang diberikan pimpinan merupakan tanggung jawab yang harus diemban dengan baik.
BACA JUGA:Pengedar Narkoba di Pangkalpinang, Romlan Diringkus Polisi Karena Miliki Sabu dan Inex
BACA JUGA:Harga Bahan Pangan di Bateng Melambung, Emak-emak Pusing Atur Duit Belanja
Kapolresta menekankan kepada Kasat Reskrim Polresta Pangkalpinang yang baru untuk segera menyesuaikan dalam jabatan barunya. Ia mengakui bahwa dinamika kamtibmas Belitung Timur dengan Kota Pangkalpinang berbeda mengingat Pangkalpinang adalah Ibukota Provinsi Babel.
Oleh karena itu, ia berharap kasat yang baru dapat segera menata jajarannya, sehingga dalam penanganan kasus, baik itu pengungkapan maupun penyidikan bisa berjalan dengan baik.