Kerja Nyata, Vina Adakan Bazar Murah Bantu Masyarakat Belitung

Kamis 08 Feb 2024 - 21:40 WIB
Reporter : Dodi Pratama
Editor : Yudiansyah

BELITONGEKSPRES.COM, TANJUNGPANDAN - Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Belitung Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Tanjungpandan Kabupaten Belitung Vina Cristyn Ferani mengadakan bazar bahan pokok murah untuk masyarakat.

Vina Cristyn Ferani menyediakan sebanyak 5000 paket bahan pokok yang terdiri dari beras 5 kilogram, minyak satu liter dan gula satu kilogram dengan harga Rp 61 ribu sedangkan harga sebelumnya sekitar Rp 105 ribu.

Dalam kesempatan itu, Vina turun langsung bersama timnya melayani ribuan masyarakat yang datang dalam bazar itu, bertempat di Lapangan Bola Kampung Parit, Tanjungpandan, Kamis 8 Februari 2024. Turut hadir bersama Vina Caleg PDI Perjuangan Dapil 4 Provinsi Bangka Belitung, Yie Cun.

Selain bazar murah itu, Ketua Fraksi PDI Perjuangan itu juga mensosialisasikan progran capres dan cawapres nomor urut 3 yakni Ganjar-Mahfud serta caleg DPR RI asal Provinsi Babel Ir Rudianto Tjen.

BACA JUGA:Vina Serap Aspirasi di Kampung Damai

Menurut Vina, bazar itu guna membantu masyarakat mendapatkan produk berkulitas dengan harga yang murah, intinya membantu masyarakat. "Dengan subsidi ini saya berharap bisa meringankan kebutuhan dan uang dapur masyarakat seluruh Belitung terutama dapil 2 Tanjungpandan," katanya.


Vina Cristyn Ferani mengadakan bazar bahan pokok murah sebagai bukti kerja nyata untuk masyarakat Kabupaten Belitung--

Vina mengapresiasi masyarakat yang telah datang dan rela antre, guna mendapatkan produk dalam bazar murah srikandi Belitung tersebut. "Masyarakat semangat dan hadir dalam bazar murah ini, kita berikan apresiasi kepada mereka," sebutnya.

Ia juga menyebutkan, program bazar murah itu juga telah tepat sasaran, yakni mereka yang datang tersebut sudah membawa kupon yang telah dibagikan sebelumnya. "Kita sudah sebarkan kupon sebanyak 5 ribu dan mereka datang bayar Rp 61 ribu dan membawa paket bahan pokok itu," terangnya.

Kemudian Vina menerangkan, bazar tersebut merupakan salah satu langkah mereka dalam tegak lurus kepada Ketua Umum PDI Perjuangan. Yakni, tidak hanya berkampanye, melainkan turun kepada masyarakat dengan kerja nyata.

BACA JUGA:Bakti Sosial Vina Sukses, 65 Anak Ikuti Sunatan Massal Gratis

"Kita buktikan kepada masyarakat, bahwa PDI Perjuangan dan calegnya memberikan kontribusi dan membawa manfaat untuk masyarakat banyak," terang anggota DPRD Kabupaten Belitung itu.

Selain itu, ia juga optimis pada pemilu 14 Februari mendatang, PDI Perjuangan akan menjaga dua kursi di Dapil 2 Tanjungpandan Belitung. Sebab, mereka terus turun kepada masyarakat dengan kerja nyata, seperti baksos sunatan massal, bazar murah dan lain-lainnya.


Vina Cristyn Ferani mengadakan bazar bahan pokok murah sebagai bukti kerja nyata untuk masyarakat Kabupaten Belitung--

"Kita optimis, apa yang sudah kita lakukan, perjuangkan, sebab kita bukan hanya kampanye tapi turun sampai desa, kelurahan dan masyarakat," sebut Vina optimis.

Kategori :