Pelayanan Sudah Pindah, Pemkab Resmikan Gedung Baru DPMPTSPP Belitung

Peresmian gedung dan penandatangan prasasti dilakukan oleh Bupati Belitung H Sahani Saleh Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie, Ketua DPRD Belitung Ansori, dan Sekda Belitung MZ Hendra Caya, Rabu 27 Desember 2023--

BELITONGEKSPRES.COM, TANJUNGPANDAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung meresmikan gedung baru Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Perindustrian (DPMPTSPP) , Rabu 27 Desember 2023.

Gedung baru DPMPTSPP Kabupaten Belitung terletak di Kompleks Perkantoran Marakas Tanjungpandan, atau di samping DPRD Belitung dan persisnya depan Kantor Diskominfo Belitung. Pembangunan dilakukan DPUPR Belitung dengan anggaran Rp 7,6 miliar dan waktu pengerjaan 210 hari. 

Peresmian gedung dan penandatangan prasasti dilakukan oleh Bupati Belitung H Sahani Saleh Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie, Ketua DPRD Belitung Ansori, dan Sekda Belitung MZ Hendra Caya.

Sekda Belitung, MZ Hendra Caya mengatakan, gedung DPMPTSPP dengan luas sekitar 1.098,78 m2. Sedangkan fasilitas ruang pelayanan yaikni lobbi, konsultasi, pengaduan, ruang kepala, sekretaris, ruang pegawai, ruang rapat, mushola, arsip, toilet dan pantry.

BACA JUGA:Penebangan Pohon Beringin di Mess Bougenville Dipertanyakan, DPRD Babel Berikan Penjelasan

BACA JUGA:Bongkar Muat di Belitung Dipastikan Berjalan Lancar, Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Lalu, di lantai dua ada ruang pertemuan, ruang rapat, DOP Teknis, ruang staf dan pegawai serta toilet. "Jadi kita resmikan hari ini gedung DPMPTSPP Belitung dan beberapa bangunan lainnya," kata Hendra Caya.

Ia menjelaskan, pada tahun 2024 pelayanan DPMPTSPP Belitung sudah pindah ke gedung baru tersebut, sehingga tidak lagi di gedung lama Jalan K Yos Sudarso Tanjungpandan. "Besok sudah kemas-kemas dan diinfo kepada masyarakat bahwa 2024 pelayanan sudah pindah ke sini," sebutnya.

Kemudian ia berpesan, kepada para pegawai DPMPTSPP Belitung setelah menempati gedung baru tersebut, agar pelayanan tambah optimal diberikan kepada masyarakat. "Makin canggih, makin lengkap dan lebih semangat memberikan pelayanan kepada masyarakat," katanya.

Hendra Cara menyebutkan, memang secara simbolis ada 6 bangunan yang diresmikan secara bersamaaan dari ada total 17 pembangunan di Kabupaten Belitung.

BACA JUGA:Wisnu Production Buat Film di Belitung, Segera Tayang di Layar Tancap

BACA JUGA:Yuspian Jabat Pj Bupati Belitung? Ketua DPRD Berikan Penjelasan

Adapun, selain DPMPTSPP Belitung, Pemkab Belitung juga meresmikan Gedung Kantor Camat Membalong, Gedung Food Court Tanjungpandan, Gedung Laboratorium Patologi Anatomi, Masjid RSUD dr H Marsidi Judono dan Mess Pemkab Belitung di Pangkalpinang.

"Memang setiap tahun kita peresmian pembangunan, supaya masyarakat tahu hingga 31 desember pengerjaan sudah selesai semua," tandas Hendra Cara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan