Pilkada Belitung 2024, Paslon Isyak-Masdar Didukung 3 Partai

Paslon Isyak-Masdar jumpa pers dengan awak media Belitung di Hotel Golden Tulip Tanjungpandan, Rabu 28 Agustus 2024 (Dodi Pratama/BE)--

Maka dari itu, Gerindra akan mendukung koalisi atau paslon Isyak-Masdar dalam pemilu nanti. "Kita bersama koalisi siapkan memenangkan Isyak-Masdar," ujarnya.

Senada, Ketua Bapilu Demokrat Belitung, Sriwana mengatakan, Demokrat bersatu untuk mendukung paslon Isyak-Masdar. 

Tentu mereka dengan ikhlas dan rela akan melakukan pemenangan. "Demokrar bicara akan memenangkan, kalau kita sudah mengusung artinya kita harus menang," kata Sriwana.

Menurut Sriwana, mereka akan menggerakan kader-kader dan lapisan anggota Demokrat Kabupaten Belitung.

BACA JUGA:Kejutan PKB di Pilkada Belitung 2024: Ronny Setiawan dan Siti Maghfiroh Siap Bertarung

BACA JUGA:PKB Belum Tentukan Calon di Pilkada Belitung 2024

"Saya yakin Isyak-Masdar dapat memimpin Kabupaten Belitung untuk menjadi Belitung lebih maju dan ekonomi berubah dari saat ini yang sedang terpuruk," tandasnya.

Sementara itu, Isyak Meirobie membacakan masing-masing surat keputusan partai politik yang menyatakan dukungan kepada pasangan mereka untuk maju di Pilkada Belitung 2024.

"Persetujuan KWK sudah ada, dan akan kami daftarkan besok (hari ini) ke KPU Belitung," kata Isyak Meirobie.

Alasan Isyak Maju di Pilkada 2024

Meredupnya sektor perekonomian di Belitung menjadi alasan utama Isyak Meirobie untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Belitung 2024-2029. Dalam pencalonannya kali ini, Isyak didampingi oleh H Masdar Nawawi dan diusung oleh tiga partai politik, yaitu Partai Gerindra, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), dan Partai Demokrat.

BACA JUGA:AHY Serahkan Rekomendasi Demokrat untuk Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan di Pilgub Jabar 2024

BACA JUGA:PDIP Tidak Mengusung Anies di Pilkada Jakarta, Fokus Pada Kader Internal

Selain dukungan dari partai politik, pasangan Isyak-Masdar (IM) juga mendapat sokongan dari organisasi nasional Pro Jokowi (Projo) dan komunitas pendukung Pasangan Prabowo-Gibran yang ada di Kabupaten Belitung.

Isyak mengungkapkan bahwa sebenarnya ia tidak berencana untuk maju di Pilkada 2024. Namun, melihat kondisi perekonomian Belitung yang semakin meredup, ia merasa terdorong untuk kembali maju sebagai bupati. Oleh karena itu, Isyak mendaftarkan diri ke beberapa partai politik di Kabupaten Belitung dan mendapat dukungan dari komunitas pendukung Jokowi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan