Harga Bahan Pokok di Pasar Tanjungpandan Belitung Stabil Jelang Lebaran, Cek Daftarnya

Pedagang daging sapi di Pasar Induk Tanjungpandan Belitung, Kamis (27/3/2025)--(ANTARA/Kasmono/Apriliansyah)
TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.COM - Menjelang Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, masyarakat Belitung bisa bernapas lega. Pasalnya, harga bahan pokok di pasar induk Tanjungpandan masih terpantau stabil.
Oleh karena itu, masyarakat di Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, tidak perlu khawatir akan lonjakan harga yang signifikan saat mendekati Lebaran.
Kepala Usaha Perdagangan Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Tenaga Kerja (DKUKMPTK) Belitung, Hamzah, menyatakan bahwa kestabilan harga ini berkat ketersediaan stok yang mencukupi serta pengawasan yang rutin dilakukan.
“Kami memastikan harga bahan kebutuhan pokok stabil di pasar induk Tanjungpandan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah,” ujar Hamzah, dilansir dari Antara, Kamis (27/3/2025).
BACA JUGA:Museum Tanjungpandan Siap Sambut Pengunjung Libur Lebaran
Stok Aman, Harga Terkendali
Menurut Hamzah, pasokan bahan pokok yang cukup membuat harga tetap terkendali. Hal ini juga didukung oleh pemantauan harga harian yang dilakukan oleh tim di lapangan untuk mencegah lonjakan yang tidak wajar.
"Setiap hari, tim turun langsung ke pasar untuk memastikan harga tetap stabil dan tidak terjadi kelangkaan bahan pokok yang bisa menyebabkan kenaikan harga mendadak," tambahnya.
Harga Bahan Pokok di Pasar Tanjungpandan
Berdasarkan data terbaru, berikut daftar harga beberapa bahan pokok yang masih stabil di pasar:
BACA JUGA:DLH Belitung Kerahkan Tim Kebersihan, Pastikan Lebaran 2025 Bebas Sampah
Beras:
- Cap Sawah: Rp16.000/kg
- Cap Sendok: Rp16.000/kg
- Cap Permata: Rp17.400/kg
Cabai & Bawang:
- Cabai merah keriting: Rp60.000/kg
- Cabai rawit merah: Rp70.000/kg
- Bawang merah: Rp60.000/kg
- Bawang putih Honan: Rp45.000/kg
Daging & Ayam:
- Daging sapi: Rp160.000/kg
- Daging ayam ras karkas: Rp35.000/kg
- Ayam kampung utuh: Rp55.000/kg