JAKARTA, BELITONGEKSPRES.COM - Ada beberapa jenis buah-buahan diyakini dapat meningkatkan produksi kolagen. Kolagen sendiri adalah protein yang penting bagi tubuh manusia. Biasanya, kolagen ditemukan di kulit, tendon, otot, atau tulang.
Menurut laporan dari Medical News Today, dokter juga mencatat bahwa kolagen umumnya memiliki peran dalam penyembuhan luka.
Selain itu, kolagen juga menjadi bahan yang umum ditemukan dalam beberapa produk kecantikan. Hal ini karena diyakini bahwa kolagen dapat meningkatkan kesehatan kulit, elastisitas, dan memperlambat penuaan.
Oleh karena itu, produk perawatan kulit yang mengandung kolagen saat ini sangat diminati oleh banyak orang, terutama wanita.
Namun, untuk mencapai kulit yang sehat dan kencang, tidak hanya produk skincare yang mengandung kolagen saja yang penting. Untuk menjaga penampilan awet muda, Anda juga bisa mendapatkan produksi kolagen secara alami melalui konsumsi buah-buahan.
BACA JUGA:4 Zodiak yang Sederhana tapi Beruntung Maksimal
BACA JUGA:5 Pilihan Aplikasi YouTube Converter Gratis, Nikmati Musik Tanpa Batas!
Meskipun pada dasarnya tidak ada buah yang mengandung kolagen, beberapa buah dipercaya dapat meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh, di antaranya;
1. Lemon
Salah satu buah yang baik untuk meningkatkan produksi kolagen di tubuh adalah lemon. Lemon, yang memiliki rasa segar dan asam, kaya akan vitamin C yang dapat membantu meningkatkan produksi kolagen.
Anda juga dapat rutin minum lemon infused water untuk mendapatkan manfaatnya, sehingga kulit menjadi lebih sehat, kenyal, dan terlihat awet muda.
2. Jeruk
Memang benar, jeruk sendiri tidak mengandung kolagen. Namun, seperti yang dilaporkan oleh Healthline, vitamin C yang terkandung dalam jeruk memiliki peran penting dalam produksi kolagen.
Oleh karena itu, jika Anda ingin menjaga penampilan awet muda, disarankan untuk rutin mengonsumsi jeruk.
3. Mangga