BELITONGEKSPRES.COM, JAKARTA - Aktor sekaligus mantan atlet olahraga softball Donny Kesuma meninggal dunia pada Selasa malam di usia 55 tahun.
Kabar tersebut dibagikan oleh rekan sesama artis Ferry Maryadi dalam unggahan di akun Instagram pribadinya @kangferrymaryadi.
"Semoga husnul khotimah kang Don. Pileuleuyan," tulis Ferry Maryadi dalam unggahannya.
Unggahan tersebut mendapat banyak tanggapan duka dari rekan-rekan seprofesi, termasuk Raffi Ahmad, Andre Taulany, Tya Ariestya, Deswita Maharani, dan Eddi Brokoli.
Kabar meninggalnya Donny Kesuma telah dikonfirmasi oleh Ketua Hubungan Masyarakat Persatuan Artis Film Indonesia (Parfi), Evry Joe.
BACA JUGA:Anak Dibawah Umur Terlibat Prostitusi Olnine yang Beroperasi Di Bulan Ramadhan
BACA JUGA:Oknum Ojek Online Ditangkap Bareskrim Polri, Diduga Nekat Jadi Kurir Narkoba
"Kami keluarga besar Parfi dan Rumah Film Indonesia mengucapkan innalilahi wainnalillahi rojiun, selamat jalan sahabat kami Almarhum Donny Kesuma yang kita kenal beliau mantan atlet Nasional softball Indonesia dan juga berprofesi sebagai model, aktor film," ujar Evry dalam keterangan tertulisnya yang diterima Selasa.
Dalam ungkapan belasungkawanya, Evry mengingat Donny Kesuma sebagai individu yang baik dan sangat profesional dalam karirnya. Dia berdoa agar Donny Kesuma berpulang dengan damai dan keluarganya diberi ketabahan.
"Semoga Almarhum Donny Kesuma berpulang dengan husnul khotimah dan keluarga tabah mengantar almarhum ke tempat peristirahatan terakhirnya," ucap Evry.
Selain itu, Evry juga berbagi kenangan tentang Donny Kesuma, baik saat ia aktif dalam dunia iklan maupun dalam berperan di film-film layar lebar.
Sebelumnya, Donny Kesuma telah menjalani perawatan di rumah sakit selama beberapa waktu karena menderita penyakit jantung.
BACA JUGA:Menkominfo Budi Arie Hapus 1.971 Berita Hoaks Tentang Pemilu
BACA JUGA:Dirut Bulog Berikan Penjelasan Terkait Harga Beras Diprediksi Tidak Turun Seperti Semula
Beberapa hari sebelumnya, Donny Kesuma telah mengunggah foto dirinya bersama tim medis Rumah Sakit Carolus di kawasan Salemba, Jakarta Pusat.