Ingin Meminang Mobil Untuk Mudik Lebaran? Ini Pilihan Mobil Matik Dibawah 250 Juta

Jumat 15 Mar 2024 - 20:59 WIB
Editor : Erry Frayudi

BELITONGEKSPRES.COM, JAKARTA - Momentum perayaan Idul Fitri tahun 1445H sering dimanfaatkan oleh masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman mereka.

Mudik dengan menggunakan mobil pribadi sangat lazim terjadi setiap tahunnya saat menjelang Lebaran. Meskipun harga mobil baru sempat mengalami kenaikan pada awal tahun 2024, namun penjualan mobil terus meningkat.

Di pasaran, masih banyak tersedia mobil matik baru dengan harga di bawah Rp 250 juta, dengan berbagai pilihan jenis seperti mobil ramah lingkungan (LCGC), city car, LMPV, LSUV, bahkan mobil listrik.

Harga yang relatif stabil membuat mobil matik di kisaran harga tersebut menjadi pilihan menarik untuk keperluan mudik saat Lebaran.

BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Siap Salurkan BBM Subsidi Tepat Sasaran Sesuai Kuota Pemerintah

BACA JUGA:Infinix Note 40 Series Akan Diluncurkan 21 Maret Mendatang, Usung Teknologi All Round FastCharge 2.0

Di kisaran harga di bawah Rp 250 juta, deretan mobil matik didominasi oleh segmen LCGC, termasuk Brio Satya, Agya, Ayla, Sigra, dan Calya.

Bagi konsumen yang membutuhkan ruang lebih banyak, pilihan seperti Toyota Calya atau Daihatsu Sigra bisa menjadi alternatif yang baik.

Untuk segmen LMPV, dengan dana sebesar Rp 250 juta, konsumen bisa memilih Xenia CVT yang dilengkapi dengan mesin 1.300 cc.Sementara bagi mereka yang mencari SUV yang kompak, tersedia pilihan seperti Daihatsu Rocky dan Toyota Raize.

Untuk mobil kota dengan transmisi otomatis di bawah Rp 250 juta, konsumen dapat mempertimbangkan Suzuki Ignis, S-Presso, atau Daihatsu Sirion.

BACA JUGA:Pinjol Ilegal dengan Bunga Tinggi Jadi Momok Menakutkan Bagi Masyarakat, Simak Solusinya

BACA JUGA:Mobil Listrik Xiaomi SU7 Bakal Dirilis 28 Maret 2024, Ini Spesifikasinya

Bagi yang tertarik dengan mobil listrik, tersedia pilihan seperti Wuling Air ev Lite dan Seres B-Type.

Berikut daftar harga mobil matik dibawah Rp 250 Jutaan:

LSUV 

  • Rocky 1.2 M CVT Rp 226.850.000 
  • Rocky 1.2 X CVT Rp 240.950.000 
  • Rocky 1.2 X CVT SC Rp 242.450.000 
  • Rocky 1.2 X CVT ADS Rp 249.050.000 
  • Raize 1.2 G CVT One Tone Rp 249.900.000 
Kategori :