Hendrya Sylpana

Kampanye Dialogis di Pulau Long, Kamarudin-Khairil Prioritaskan Pendidikan dan Kesejahteraan

Kampanye dialogis Kamarudin Muten dan Khairil Anwar di Dusun Pulau Long, Kamis 31 Oktober 2024.-Muchlis Ilham/BE-

GANTUNG, BELITONGEKSPRES.COM - Pasangan calon Bupati Belitung Timur (Beltim) nomor urut 2, Kamarudin Muten dan Khairil Anwar, melaksanakan kunjungan kampanye dialogis di Dusun Pulau Long pada Kamis, 31 Oktober 2024.

Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kampanye Pilkada Beltim 2024 yang mengusung tagline “BEKAWAN” sebagai komitmen untuk mendengarkan dan merangkul aspirasi masyarakat Beltim.

Kamarudin Muten dan Khairil Anwar bersama tim kampanye tiba di Pulau Long setelah menempuh perjalanan selama 3,5 jam dari dermaga Pasar Ikan Gantung. Setibanya di dermaga Pulau Long, mereka disambut hangat oleh masyarakat yang telah menanti kedatangan mereka sejak pagi.

Dalam kesempatan tersebut, Kamarudin menyampaikan rasa syukurnya dapat mengunjungi Pulau Long, memenuhi janjinya pada kunjungan kampanye sebelumnya di Dusun Seberang. “Akhirnya saya bisa sampai di Pulau Long seperti yang pernah saya janjikan kepada masyarakat,” ucapnya.

BACA JUGA:Dedikasi Kamarudin Muten: Bawa Prestasi Olahraga Beltim Juara 2 Porprov Babel

BACA JUGA:PPP Babel Dukung Kamarudin-Khairil di Pilkada Beltim 2024, Fokus Ekonomi dan Kesehatan

Ia juga menegaskan komitmennya untuk tetap memperhatikan kesejahteraan penduduk pulau kecil seperti Pulau Long, jika kelak dipercaya untuk memimpin Kabupaten Beltim.

Selain berkampanye, Kamarudin juga meninjau kondisi fasilitas umum di Pulau Long, terutama sarana pendidikan yang terbatas. Ia menyoroti bahwa pendidikan di pulau tersebut hanya tersedia sampai jenjang SD, yang menurutnya perlu mendapat perhatian serius. 

“Saat saya sampai di sini, saya sudah melihat apa saja yang harus kita perbaiki. Pendidikan adalah prioritas kita, terutama untuk masyarakat di pulau terpencil seperti Pulau Long,” jelasnya sembari disambut tepuk tangan masyarakat.

Sebagai bagian dari program unggulan mereka, pasangan Kamarudin-Khairil menawarkan 1.000 beasiswa bagi siswa berprestasi maupun siswa umum, dengan harapan bahwa generasi muda di Pulau Long akan termotivasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. 

BACA JUGA:Kamarudin Muten Ajak Pemuda Beltim Tingkatkan Tanggung Jawab di Hari Sumpah Pemuda 2024

BACA JUGA:Calon Bupati Beltim: Kamarudin Muten Usung Program 1000 Beasiswa, Targetkan SDM Berkualitas

Kamarudin juga mengajak para pemuda untuk bercita-cita menjadi sukses di bidang mereka masing-masing, termasuk yang berkeinginan menjadi nelayan. “Kalaupun menjadi nelayan, jadilah bos nelayan,” katanya.

Dalam kampanyenya, Kamarudin menegaskan bahwa kunjungannya ke Pulau Long bukanlah semata-mata untuk meraih suara, melainkan sebagai bentuk kemanusiaan dan komitmen untuk mendengarkan langsung keluhan masyarakat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan