Raheem Sterling ke Arsenal dengan Status Pinjaman Selama Satu Musim
Aksi pemain Chelsea Raheem Sterling saat menjamu Liverpool pada pekan ke-22 Liga Inggris di Anfield, Kamis (1/2/2024) WIB. (ANTARA/Chelsea)--
BELITONGEKSPRES.COM - Arsenal secara resmi mengumumkan perekrutan Raheem Sterling dari Chelsea dengan status pinjaman selama satu musim. Transfer ini menandai langkah besar bagi Sterling yang bergabung dengan Arsenal setelah sebelumnya mengoleksi berbagai trofi domestik bersama Chelsea dan Manchester City.
"Penyerang sayap berusia 29 tahun ini bergabung dengan klub setelah memenangkan setiap trofi domestik yang ada, termasuk empat gelar Liga Premier dan lima Piala Liga. Sterling telah mencatatkan 379 penampilan di Liga Premier, mencetak 123 gol, dan memberikan 63 assist," demikian pernyataan resmi dari Arsenal pada Sabtu.
Dalam kesepakatan ini, tidak ada opsi pembelian permanen untuk Sterling di akhir masa peminjaman, menurut rumor yang beredar.
Sterling, yang bergabung dengan Chelsea dari Manchester City dua musim lalu, telah tampil sebanyak 81 kali dan menyumbangkan 19 gol serta 12 assist untuk The Blues.
BACA JUGA:Catat Rekor Baru di MotorLand, Marc Marquez Raih Pole Position di GP Aragon
BACA JUGA:Cristiano Ronaldo Dipanggil Kembali: Portugal Siap Bertarung di UEFA Nations League
Menurut laporan dari AFP, kepindahan Sterling ke Emirates Stadium terjadi setelah Chelsea menyetujui pembelian Jadon Sancho dari Manchester United dengan harga 25 juta Poundsterling.
Selain Sterling, Arsenal juga memperkuat skuad mereka dengan merekrut kiper Bournemouth, Neto, dengan status pinjaman satu musim. Kiper berusia 35 tahun asal Brasil ini diharapkan bisa mengisi posisi Aaron Ramsdale yang telah pindah ke Southampton.
"Saya punya dua impian sejak kecil: bermain untuk tim nasional Brasil dan Arsenal. Arsenal adalah klub favorit saya sejak kecil di Brasil, dan sekarang impian itu menjadi kenyataan! Saya merasa sangat beruntung," ujar Neto saat resmi diperkenalkan ke publik.
Namun, Neto belum bisa didaftarkan ke dalam skuad Arsenal untuk pertandingan melawan Brighton akhir pekan ini. (ant)