HUT Ke-79 RI, UMKM Abel Snack Adakan Lomba Untuk Karyawan dan Masyarakat Sekitar
Karyawan UMKM Abel Snack saat menerima hadiah perlombaan peringatan HUT ke-79, Minggu 18 Agustus 2024--
SIJUK, BELITONGEKSPRES.COM - UMKM Abel Snack ikut memeriahkan peringatan HUT Ke-79 Republik Indonesia (RI) dengan mengadakan berbagai macam lomba.
Adapun lomba HUT RI yang dilaksanakan, seperti makan kerupuk, joget balon, masukan paku dalam botol, masukan kawat gunakan helm galon, masukan benang ke jarum.
Lomba itu diikuti oleh karyawan Abel snack, keluarga, anak-anak dan warga sekitar rumah produksi Abel snack Desa Tanjung Binga, Kecamatan Sijuk, Minggu 18 Agustus 2024.
"Alhamdulillah hari ini kita meriahkan HUT Ke-79 RI dengan berbagai lomba dan masyarakat sekitar sini bisa ikutan termasuk lansia, tadi kita adakan lomba masukan benang dalam jarum," kata Owner Abel snack Norsia kepada Belitong Ekspres.
BACA JUGA:Rayakan HUT ke-79 RI, Komunitas Martapura Gelar Berbagai Perlombaan Rakyat
BACA JUGA:Turnamen DANKI BRIMOB 2024, Tim Futsal SMONE.4U SMAN 1 Manggar Raih Kemenangan Gemilang
Menurut Norsia, kegiatan itu selain memeriahkan peringatan kemerdekaan juga mempererat silaturahmi dengan karyawan dan masyarakat sekitar.
"Pemenang kita berikan hadiah, meskipun kecil-kecilan namun semua yang ikut senang dan bergembira serta kita makan bersama tadi," sebutnya.
Ia mengapresiasi, antusias peserta maupun penonton yang datang melihat berbagai macam perlombaan dalam memeriah HUT RI pada tahun 2024 ini.
Norsia berencana, melaksanakan kegiatan itu secara rutin, bersama masyarakat sekitar rumah produksi oleh-oleh khas Belitung tersebut.
BACA JUGA:9 Pendayung Jelajah Nusantara Eksplor Keindahan Pulau Belitung
BACA JUGA:Zahwah Afifah Sukses Jalankan Tugas Paskibraka di Provinsi Babel
"Kita ucapkan terima kasih kepada semua yang terlibat mensukseskan acara ini, termasuk warga sekitar sini," tandasnya.