Orang Tua Wajib Simak! 5 Penyebab Utama Gagal Ginjal pada Anak yang Perlu Diperhatiakan
Ilustrasi ginjal. (freepik)--
BELITONGEKSPRES.COM - Gagal ginjal merupakan kondisi medis serius yang dapat memengaruhi tidak hanya orang dewasa tetapi juga anak-anak.
Mengetahui penyebab gagal ginjal pada anak sangat penting bagi orang tua agar dapat mengambil tindakan pencegahan yang tepat sebelum terlambat.
Berikut adalah lima penyebab utama gagal ginjal pada anak yang perlu diperhatikan, seperti yang ditulis Jawapos dari Healthline:
1. Kelainan Ginjal Bawaan
Beberapa anak mungkin lahir dengan kelainan ginjal bawaan yang dapat berpotensi menyebabkan gagal ginjal.
BACA JUGA:Anggaran HUT ke-79 RI di IKN Meningkat Jadi Rp87 Miliar, Kemenkeu Ungkap Alasannya
BACA JUGA:Jaksa Tahan 3 Tersangka Kasus Korupsi Dana Covid-19 di Aceh
Kelainan ini meliputi displasia ginjal atau sindrom nefrotik bawaan, yang memengaruhi fungsi ginjal sejak lahir dan dapat mengganggu kinerjanya secara efektif.
2. Infeksi Saluran Kemih
Infeksi saluran kemih yang sering atau parah dapat menyebabkan kerusakan pada ginjal, berpotensi menyebabkan gagal ginjal.
Infeksi yang tidak ditangani dengan cepat dapat menyebar ke ginjal, merusak jaringan ginjal. Penanganan infeksi dan pemeriksaan rutin sangat penting untuk mencegah komplikasi yang lebih serius.
3. Penyakit Sistemik
Penyakit sistemik seperti lupus, diabetes, dan hipertensi juga dapat menyebabkan gagal ginjal pada anak. Kondisi-kondisi ini memengaruhi berbagai organ termasuk ginjal, dan jika tidak dikelola dengan baik, dapat menyebabkan kerusakan ginjal jangka panjang.
BACA JUGA:Polisi Temukan 5 Video, Audrey Davis Ngaku Tidak Mengetahui Dirinya Sedang Direkam