Gregoria Mariska Atlet Indonesia Satu-Satunya Meraih Medali di Olimpiade Paris 2024
Sejauh ini, pebulu tangkis Indonesia tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung menjadi satu-satunya kontingen Indonesia yang berhasil mengantongi medali perunggu Olimpiade Paris 2024.-PBVSI---
BELITONGEKSPRES.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, meraih medali perunggu di Olimpiade Paris 2024, menjadi satu-satunya atlet Indonesia yang berhasil membawa pulang medali sejauh ini.
Keberhasilannya diumumkan setelah Carolina Marin, pebulu tangkis asal Spanyol, mengalami cedera saat melawan He Bing Jiao di babak semifinal.
Sebelumnya, Gregoria, yang akrab disapa Jorji, harus mengakui keunggulan An Se Young dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal yang berlangsung sengit. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor rubber game, 21-11, 13-21, 16-21.
Setelah mendapatkan medali perunggu, Jorji mengungkapkan perasaannya. "Ini bukan cara yang saya inginkan untuk mendapatkan medali.
BACA JUGA:Penampilan Artis hingga Tarian Kolosal, Acara Penutupan Piala Presiden 2024 Berlangsung Meriah
BACA JUGA:Bastianini Menang di Silverstone: Martin Geser Bagnaia dari Puncak Klasemen MotoGP
Sedih melihat Marin mengalami cedera lagi," kata atlet asal Wonogiri ini dalam keterangan resmi PBSI. Dia menambahkan bahwa semua atlet mempersiapkan Olimpiade dengan serius dan bekerja keras, jadi pasti ini tidak mudah baginya.
Meskipun begitu, Jorji tetap bersyukur atas pencapaiannya, terutama setelah menghadapi berbagai tantangan pasca cedera. "Saya bersyukur bisa mendapatkan medali perunggu, meski saya tidak merasa harus terlalu bahagia. Sebagai atlet, saya tahu perjuangan kami semua sangatlah sulit, terutama saat menghadapi cedera," ujarnya.
Sebagai atlet Indonesia pertama yang membawa pulang medali dari Olimpiade Paris 2024, Jorji memberikan dorongan semangat kepada rekan-rekannya yang masih bertanding.
"Semoga medali ini bisa memotivasi teman-teman yang lain untuk bertanding dengan sehat, maksimal, dan menang. Saya bantu doa agar bisa mendapatkan medali untuk Indonesia," tutupnya. (jpc)