Rekor Gol Copa America: Mendez dan Zizinho Memimpin, Messi Mengejar

Lionel Messi sukses antarkan Argentina ke final Copa America 2024 usai mengalahkan Kanada. Di laga ini ia mencetak sebuah gol yang menjadi penentu kemenangan Tim Tango-Foto/Instagram/@leomessi---

BELITONGEKSPRES.COM - Lionel Messi kembali menorehkan prestasi gemilang untuk Argentina dengan membawa timnya maju ke final Copa America 2024. Argentina berhasil melaju setelah mengalahkan Kanada dengan skor 2-0, di mana Messi turut berperan besar dalam kemenangan Tim Tango.

Gol pembuka dicetak oleh Julian Alvarez di menit 22', sementara Messi menyempurnakan kemenangan dengan gol kedua di menit 52'. 

Ini adalah final Copa America keenam bagi Messi, setelah sebelumnya tampil pada tahun 2007, 2015, 2016, 2019, dan 2021.

Argentina kini menantikan pemenang antara Uruguay dan Kolombia di semifinal untuk menentukan lawan mereka di final. 

BACA JUGA:Ambisi Lamine Yamal Bawa Spanyol Raih Gelar Juara EURO 2024

BACA JUGA:Fabio Quartararo Optimistis Hadapi Paruh Kedua MotoGP 2024 dengan Yamaha

Messi sendiri telah mencetak 14 gol selama karirnya membela Argentina di Copa America, Sedangkan top skor Copa America sepanjang masa dicetak oleh Norberto Mendez dan Zizinho dengan masing-masing 17 gol.

Messi harus mencetak setidaknya 3 gol lagi untuk menyamai rekor gol Noberto Mendez dan Zizinho. Meskipun tantangan untuk menyamai rekor mereka terlihat sulit, Messi masih memiliki kesempatan untuk mengukir lebih banyak sejarah bagi Argentina. (dis)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan