Seleksi CPNS dan PPPK 2024, Honorer Bodong Semakin Terancam!

Senin 22 Jan 2024 - 22:07 WIB
Editor : Yudiansyah

Sementara Plt Deputi Bidang SDM Aparatur KemenPANRB Aba Subagja mengungkapkan untuk mendorong optimalisasi usulan formasi di awal 2024 pihaknya telah melakukan sejumlah bimbingan teknis terkait pengadaan ASN kepada instansi pusat dan daerah.

Selain itu, Kementerian PANRB juga mengadakan sosialisasi terkait Jabatan Pelaksana ASN di Instansi Pemerintah. “Karena CASN 2024 dibuka untuk jabatan fungsional dan jabatan pelaksana. Jadi instansi pemerintah mendapatkan informasi yang komprehensif dan bisa mengoptimalkan usulan formasi di masing-masing K/L/D,” kata Aba.

Optimalisasi pengisian formasi, lanjut Aba, dapat dilakukan dengan memetakan kebutuhan PNS dan PPPK riil di masing-masing K/L/D. Yaitu kualifikasi pendidikan dan jabatan pada unit kerja pun wajib dipetakan.

“Instansi pemerintah juga diharapkan dapat memetakan tenaga non-ASN sesuai dengan unit kerjanya seoptimal mungkin,” sebut Aba.

Kategori :