BADAU, BELITONGEKSPRES.COM - Peringatan HUT ke-79 RI di Desa Air Batu Buding, Kecamatan Badau, Kabupaten Belitung, tahun 2024 ini benar-benar spesial.
Pada Minggu, 18 Agustus 2024, ratusan warga setempat kompak meramaikan acara jalan sehat yang digelar oleh Pemerintah Desa Air Batu Buding.
Kegiatan jalan sehat dalam rangka memeriahkan HUT RI ini, sukses menarik antusiasme masyarakat, membuat suasana di desa ini semakin meriah.
Jalan sehat yang dimulai dari simpang pabrik PT Rebinmas Jaya dan berakhir di kantor Desa Air Batu Buding ini, menjadi momen kebersamaan yang penuh semangat.
Tak hanya warga, acara ini juga dihadiri oleh tamu istimewa, yaitu Mr Vicent Lim selaku General Manager, dan Dwijo Susanto Manager Kemitraan PT Rebinmas Jaya.
Kepala Desa (Kades) Air Batu Buding, Djunaidi Dasril, membuka kegiatan jalan sehat peringatan HUT ke-79 RI dengan penuh semangat.
Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengajak seluruh masyarakat memaknai dan memeriahkan peringatan hari kemerdekaan RI dengan cara yang sehat dan menyenangkan.
Pemerintah desa juga tak lupa memberikan berbagai doorprize menarik untuk para peserta. Hadiah utamanya adalah satu unit mesin cuci yang disumbangkan oleh PT Rebinmas Jaya. Selain itu juga ada dispenser, sembako, dan hadiah hiburan lainnya.
Djunaidi mengungkapkan rasa syukur atas suksesnya acara jalan sehat ini, dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi.
"Alhamdulillah, kegiatan jalan santai berjalan lancar. Semoga kerja sama antara perusahaan dan desa semakin erat dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat. Kami juga berharap kegiatan seperti ini bisa rutin dilaksanakan dengan hadiah yang lebih besar di masa depan," ujarnya.
Ia menambahkan bahwa acara ini merupakan wujud kepedulian pemerintah desa serta upaya untuk mempererat hubungan antara masyarakat dengan perusahaan perkebunan sawit yang ada.
Di akhir acara, Djunaidi menyampaikan terima kasih khusus kepada PT Rebinmas Jaya, terutama kepada Direktur Operasional, Mr Lee Chong Yew, yang telah menjadi sponsor utama kegiatan ini.
"Kita sangat berterima kasih kepada PT Rebinmas Jaya yang telah mendukung acara kita hari ini," tandas Djunaidi.
Jalan sehat ini terwujud berkat kerja sama yang baik antara Pemerintah Desa Air Batu Buding, BPD, PT Rebinmas Jaya, dan seluruh masyarakat setempat. Semoga momen kebersamaan ini bisa terus terjaga dan membawa manfaat bagi semua pihak. (dan)