Peluang Timnas Indonesia U-19 ke Semifinal Piala AFF 2024, Pasca Menang 2-0 Atas Kamboja

Minggu 21 Jul 2024 - 11:48 WIB
Reporter : Yudiansyah
Editor : Yudiansyah

“Kita menghadapi tim dengan pertahanan dalam, sehingga butuh kesabaran dan pergerakan bola yang cepat,” ujar Indra setelah pertandingan.

Ia juga menyoroti banyaknya kesalahan passing dan kurangnya pemanfaatan lebar lapangan di babak pertama.

Karena itu, di babak kedua, strategi diubah dengan fokus pada serangan langsung ke dalam kotak penalti.

“Di babak pertama kita banyak salah passing dan kurang memanfaatkan lebar lapangan. Di babak kedua, kita ubah strategi dengan serangan langsung ke dalam kotak penalti, dan berhasil mencetak dua gol,” jelasnya.

BACA JUGA:Timnas Putri Indonesia Kalah Tipis 2-3 Lawan Hongkong dalam Laga Uji Coba

Dengan kemenangan ini, peluang Timnas U-19 Indonesia untuk lolos ke babak semifinal Piala AFF 2024 semakin besar.

Indra Sjafri pun berencana melakukan rotasi pemain di pertandingan ketiga melawan Timor Leste untuk menjaga performa tim.

“Kesempatan kita untuk lolos grup sudah sangat terbuka dan kita akan bersiap untuk pertandingan selanjutnya,” tutup Indra. (pssi.org)

Kategori :