Kemudian Away melanjutkan, bahwa seperti diketahui pada Pilkada kali ini PDI Perjuangan tidak bisa mengusung calon tanpa koalisi dengan partai lain. Sebab jumlah kursi PDI Perjuangan masih kurang.
Maka dari itu, seizin PDI Perjuangan Away membuka diri untuk komunikasi dan termasuk mengambil formulir penjaringan bakal calon Bupati atau Wakil Bupati Belitung.
"Jadi kita harus membuka diri, dan minggu ini ada komunikasi yang cukup intens dengan beberapa partai lain dan saya membuka diri," tandasnya.
Sementara itu, Ketua Bapilu DPC PDI Perjuangan Herdianata menyambut kedatangan Away ke DPC PDI Perjuangan Belitung dengan baik untuk mengambil formulir pendaftaran Pilkada 2024.
Herdianata yakin dengan kehadiran Away sebagai bakal calon Bupati, rumah demokrasi akan besar. Mereka mengenal Away dari keluarganya, yang juga merupakan tokoh PDI Perjuangan. "Jika beliau back to basic, kami yakin kita dapat bangkit lagi," kata Herdianata.
BACA JUGA:Pilkada 2024 Belitung, Mantan Ketua DPD KNPI Ambil Formulir Pendaftaran
Menurut Herdianata, setelah berkoordinasi dengan DPD sebelum Pileg 2024, diputuskan bahwa jajaran DPC dapat menentukan sikapnya sendiri. Namun, sikap tersebut harus memperhatikan aspirasi masyarakat.
Pihaknya juga akan membentuk tim untuk menyeleksi nama-nama yang mendaftar. "Kami menyadari bahwa kami mengalami kekalahan di legislatif kemarin, namun kami yakin untuk Pilkada 2024," tambahnya.
Herdianata menambahkan bahwa sejak penjaringan dibuka beberapa waktu lalu, sudah ada dua orang yang mengambil formulir pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Belitung.
Juhri dan Faisal Madani telah mengambil berkas pendaftaran sebagai bakal calon Wakil Bupati, sedangkan Azwardy Azhar juga sudah mengambil berkas pendaftaran sebagai bakal calon Bupati Belitung.
"Besok, hari Senin, Syamsir juga akan mengambil berkas. Kami akan tetap membuka diri hingga penutupan pendaftaran," tandas Herdianata. (*)