Solusi Banjir Rob Tanjungpendam, BPBD Belitung Pasang Tanggul Inovatif Geobag

Sabtu 18 Jan 2025 - 18:30 WIB
Reporter : Yudiansyah
Editor : Yudiansyah

TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.COM - Menghadapi ancaman banjir rob di kawasan pesisir Kelurahan Tanjungpendam, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Belitung merancang pemasangan tanggul inovatif berbahan Geobag sepanjang 177 meter.

Pemasangan tanggul inovatif berbahan Geobag tersebut diharapkan dapat menjadi solusi permanen untuk melindungi wilayah pesisir Tanjungpendam, Kecamatan Tanjungpandan dari dampak pasang tinggi air laut.

“Tanggul ini menggunakan Geobag, bahan seperti karung yang kuat dan dirancang untuk menahan gelombang sekaligus kemiringan tanah,” jelas Kepala Pelaksana BPBD Belitung, Agus Supriadi seperti dilansir dari Antara, Sabtu 17 Januari 2025.

Agus mengungkapkan, kawasan pesisir Tanjungpendam sudah lama menjadi langganan banjir rob setiap tahunnya. Namun, kondisi tahun ini terbilang lebih parah dibanding sebelumnya.

BACA JUGA:Panitia Musyawarah IX Pokja Wartawan Belitung Silaturahmi dengan Pj Bupati

Sebelumnya, BPBD Kabupaten Belitung mencoba mengantisipasi banjir dengan tanggul pasir menggunakan karung, namun sifatnya tidak permanen dan mudah rusak.

“Penanganan banjir harus melibatkan berbagai pihak melalui konsep Pentahelix, termasuk pemerintah, swasta, BUMN, dan masyarakat,” tambah Agus.

Gotong Royong untuk Tanggul Geobag

Dalam perencanaan pemasangan tanggul Geobag di kawasan pesisir Tanjungpendam ini, BPBD Kabupaten Belitung mendapatkan dukungan penuh dari berbagai pihak.

Pasir yang diperlukan untuk mengisi Geobag disumbangkan secara gratis oleh perusahaan kaolin lokal, sementara pengangkutannya akan menggunakan armada dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Belitung.

BACA JUGA:Reses DPRD Babel, Syarifah Amelia Serap Aspirasi Masyarakat Selat Nasik

“Ini benar-benar menjadi upaya gotong-royong. Semua pihak saling bahu-membahu agar pemasangan tanggul ini bisa terlaksana dengan baik,” ujar Agus.

Sosialisasi dan Jadwal Pelaksanaan

Sebelum pengerjaan dimulai, BPBD Belitung akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk memastikan pemahaman dan dukungan penuh terhadap proyek ini.

Sosialisasi dijadwalkan berlangsung di Kantor Lurah Tanjungpendam. “Setelah sosialisasi selesai, kami akan segera mengeksekusi proyek ini. Dengan tanggul sepanjang 177 meter ini, kami harap banjir rob bisa diminimalkan dampaknya,” kata Agus.

Kategori :