Cuaca Ekstrem Ancam Belitung, Masyarakat Diminta Tingkatkan Kewaspadaan
Banjir rob yang melanda kawasan Pantai Wisata Tanjungpendam Belitung-(Dok/BE)-
TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.COM - Cuaca ekstrem mengancam Kabupaten Belitung. Diperkirakan cuaca ekstrem melanda wilayah Belitung hingga tanggal 21 Januari 2025.
Oleh karena itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Belitung mengingatkan masyarakat untuk lebih waspada terhadap cuaca ekstrem tersebut.
Menurut Kepala Pelaksana BPBD Belitung Agus Supriadi, cuaca ekstrem berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi seperti angin kencang, banjir bandang, pasang tinggi air laut dan tanah longsor.
"Kami minta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Belitung lebih berhati-hati, terutama yang tinggal di daerah rawan bencana," ujar Agus seperti dilansir dari Antara, Senin 20 Januari 2025.
BACA JUGA: Heboh! Pemancing Hilang di Perairan Kalimambang Belitung
Fenomena atmosfer seperti anomali negatif, gelombang atmosfer, dan belokan angin yang memperlambat angin di wilayah Kepulauan Bangka Belitung menjadi pemicu utama terbentuknya awan hujan lebat.
"Hal ini seperti diungkapkan dalam surat edaran yang disampaikan oleh Stasiun Meteorologi Kelas I Depati Amir Pangkalpinang," kata Agus.
Antisipasi untuk Keselamatan Warga
BPBD meminta warga menghindari aktivitas di area rawan bencana. Nelayan diminta tidak memaksakan diri untuk melaut hingga kondisi cuaca benar-benar aman.
Selain itu, masyarakat juga disarankan untuk rutin memantau informasi cuaca terkini sebelum melakukan aktivitas harian.
BACA JUGA:Kapal Bermuatan Ikan dari Belitung Tenggelam di Perairan Tanjung Beriga, Begini Nasib Para ABK
"Kami juga menghimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi angin kencang yang bisa merusak properti dan membahayakan keselamatan," imbau Agus.
Masyarakat di wilayah pesisir diimbau untuk mempersiapkan langkah antisipasi seperti mengamankan barang-barang penting dan mencari tempat perlindungan lebih aman jika terjadi pasang tinggi air laut.
Kolaborasi untuk Mitigasi Bencana