Dandim Belitung Siap Amankan Pilkada Serentak 2024

Dandim 0414/Belitung Letkol Inf Karuniawan Hanif Arriyo--

MANGGAR, BELITONGEKSPRES.COM - Dandim 0414/Belitung Letkol Inf Karuniawan Hanif Arriyo memastikan jajarannya siap membantu pengamanan pelaksanaan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati di pulau Belitung 2024.

"Belitung dan Beltim seluruh personil saya tugaskan. Terkhusus Beltim sendiri mencapai 60 orang akan ada di lapangan namun apabila terjadi penonjolan atau hal yang diperlukan akan kita perkuat lagi," ujar Letkol Karuniawan di sela-sela rapat koordinasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang di adakan KPU Beltim, Sabtu malam, 24 Agustus 2024, di Hotel Oasis.

Dandim Belitung menyatakan TNI bersama Polri akan berusaha mengamankan dan menjaga kondusivitas di daerah selama proses Pilkada Serentak 2024 berlangsung.

"Pemetaan konflik sebagaimana dipetakan Bawaslu, Beltim dalam kategori sedang. Namun kita akan tetap selalu antisipasi dan waspadai agar eskalasi tidak meningkat dan Pilkada dapat berjalan lancar, aman dan damai," harap Dandim.

BACA JUGA:Pasca Putusan MK, KPU Beltim Imbau Parpol Siapkan Operator dan Admin Silon Pilkada 2024

BACA JUGA:Pasca Putusan MK, KPU: 3 Parpol di Beltim Bisa Usung Calon Tanpa Koalisi

Menurut Dandim Belitung, rapat koordinasi pencalonan Pilkada 2024 juga bukan sebatas seremonial melainkan benar-benar menyiapkan tahapan sebaik mungkin.

"Mari kita jadikan kegiatan ini sebagai upaya untuk mempersiapkan pengabdian besar kita kepada masyarakat. Ingat kita duduk di sini membawa pesan dari saudara-saudara kita agar pemilihan dapat berjalan langsung umum bebas rahasia," ajak Dandim.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan