Pentas Seni dan Gelar Karya P5, Kolaborasi SMP Negeri se-Manggar

Kegiatan Pentas Seni dan Gelar Karya Kolaborasi SMP Negeri se-Manggar yang berlangsung di Pantai Nyiur Melambai Desa Lalang--

BELITONGEJKSPRES.COM, MANGGAR – Enam SMP Negeri di Kecamatan Manggar Kabupaten Belitung Timur (Beltim) mengadakan pentas seni dan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) selama dua hari, dari Rabu 28 Februari hingga Kamis 29 Februari 2024. 

Pentas Seni dan Gelar Karya dibuka Bupati Beltim Burhanudin di Pantai Nyiur Melambai Desa Lalang. Tujuannya untuk mewujudkan kepemimpinan murid yang berkarakter sesuai profil pelajar pancasila, memfasilitasi perfom siswa, dan menghilangkan kesenjangan dan perbedaan antara sekolah.

Kegiatan ini diinisiasi bersama oleh SMP Negeri se-Kecamatan Manggar dengan tema “Merdeka Belajar”. Tema ini mengajak siswa untuk berkolaborasi dengan gelar karya bedulang, yaitu budaya tradisi makan bersama dengan menggunakan dulang. 

Dengan demikian, siswa dapat melestarikan kearifan lokal dan mengembangkan dimensi karakter berkhhinekaan global dan bergotong royong. Pentas seni dan Gelar Karya P5 ini diikuti oleh 661 siswa kelas VII dari SMP N 1, SMP N 2, SMP N 3, SMP N 4, SMP N 5 dan SMP N 6 Manggar. 

BACA JUGA:Penertiban Secara Masif, Meja Goyang dan Tata Niaga Timah Jadi Fokus Bupati Beltim

BACA JUGA:Verifikasi KUB Nelayan, Upaya Pemkab Beltim Tingkatkan Kesejahteraan

Mereka menampilkan berbagai macam kreativitas, seperti pensi, seni tari kreasi, vokal solo, dan puluhan dulang. Selain itu, ada juga belasan bazaar dari paguyuban orang tua dan kelas SMP yang menyediakan aneka makanan dan cendera mata.

Ketua Panitia Pentas Seni dan Gelar Karya P5 Tahun 2024, Titin Purwosari, mengatakan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kolaborasi antar SMP se-Kecamatan Manggar dan orang tua melalui program parenting sekolah yang lebih variatif dan berkualitas. 

“Tujuan dari kegiatan ini guna mewujudkan kepemimpinan murid yang berkarakter sesuai profil pelajar pancasila, memfasilitasi perfom siswa dan menghilangkan kesenjangan dan perbedaan di antara SMP Negeri se Kecamatan Manggar,” ungkap Titin.

Ia juga berharap siswa dapat memiliki karakter profil pelajar pancasila khususnya pada dimensi bergotong royong dan berkbhinekaan global. "Selain itu kolaborasi ini juga diharapkan semakin meningkat melalui program parenting sekolah yang lebih variatif dan berkualitas,” harapnya.

Bupati Berharap Digelar Lagi di Hari Pendidikan

BACA JUGA:Rekapitulasi Perhitungan Suara PPK Gantung Tuntas, 81 Logistik TPS Dikirim

BACA JUGA:Penanaman Bibit Cabai Dorong Ketahanan Pangan di Beltim

Bupati Belitung Timur, Burhanudin, mengapresiasi pentas seni dan gelar karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang diikuti oleh seluruh SMP Negeri se Kecamatan Manggar. Ia berharap kegiatan serupa dapat digelar lagi di Hari Pendidikan, 2 Mei 2024 mendatang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan