Bandara IKN Kalimantan Timur Akan Layani Penerbangan Umum, Bukan Hanya VVIP
Menteri Perhubungan Republik Indonesia (Menhub RI) Budi Karya Sumadi (Azmi Samsul Maarif)--
BELITONGEKSPRES.COM - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menegaskan bahwa bandara di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur akan berfungsi sebagai fasilitas penerbangan umum, bukan hanya untuk tamu penting atau VVIP.
"Saya telah mendapat arahan dari Presiden Jokowi untuk memastikan bandara ini bermanfaat bagi masyarakat luas, bukan sekadar untuk keperluan komersial atau tamu tertentu," ujar Menhub Budi di Tangerang, Kamis.
Menhub Budi menyampaikan bahwa pihaknya telah berdiskusi dengan Kementerian PUPR untuk menyesuaikan peruntukan bandara IKN sesuai dengan instruksi Presiden Joko Widodo.
"Kami ditugaskan untuk mengintegrasikan bandara Balikpapan dan IKN menjadi satu kesatuan, mengingat bandara IKN memiliki kapasitas yang memadai untuk pesawat besar," tambahnya.
BACA JUGA:Presiden Jokowi Masih Ada Waktu Bentuk Komisi PDP
BACA JUGA:Banggar DPR RI Sarankan Kenaikan Tarif PPN 12 Persen Dibahas di Pemerintahan Baru
Tujuan utama dari perubahan status bandara ini adalah untuk meningkatkan fungsi bandara di Kalimantan Timur sehingga dapat melayani masyarakat umum, bukan hanya tamu-tamu penting.
"Bandara ini akan melayani berbagai penerbangan, termasuk umrah dan haji dari Balikpapan. Kami sedang mempersiapkan semua fasilitas yang diperlukan," jelas Budi.
Menhub juga menyebutkan bahwa Kementerian Perhubungan akan melakukan uji laik fungsi bandara pada Jumat, 20 September. "Uji coba formal ini akan melibatkan pesawat-pesawat besar, termasuk Boeing 777-300ER yang setara dengan pesawat kepresidenan," katanya.
Jika uji coba berhasil dan bandara IKN dapat mengakomodasi pesawat besar seperti Boeing, bandara tersebut akan siap untuk dibuka dan digunakan segera.
"Kami sangat berhati-hati dalam proses pembangunan bandara ini dan berharap bandara ini akan menjadi fasilitas strategis karena lokasinya yang dekat dengan kawasan IKN," tutup Budi. (ant)