BELITONGEKSPRES.COM - Tim nasional Indonesia kembali mencatatkan peningkatan di kancah sepak bola internasional. Berdasarkan pembaruan terbaru, ranking FIFA Indonesia naik lima peringkat dari posisi 130 menjadi 125 dengan total 1.135,11 poin, bertambah 16,24 poin.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian ini dan menegaskan komitmennya untuk membawa Indonesia masuk ke dalam 100 besar dunia.
"Alhamdulillah, ranking FIFA Indonesia terus naik. Kita akan terus berusaha agar Indonesia bisa menembus 100 besar ranking FIFA," ujar Erick Thohir melalui unggahan di akun Instagram resminya, Jumat 29 November.
Di bawah kepemimpinan Erick Thohir, yang mulai menjabat sebagai Ketua Umum PSSI pada Februari 2023, perjalanan ranking FIFA Indonesia menunjukkan tren yang meningkat meskipun tidak selalu stabil.
BACA JUGA:Ancelotti Optimis Real Madrid Masih Bisa Lolos ke Babak 16 Besar
BACA JUGA:Arne Slot: Kemenangan Liverpool Atas Real Madrid Masih Butuh Perbaikan
Saat pertama kali memimpin, posisi Indonesia berada di peringkat 151. Seiring waktu, peringkat ini perlahan mengalami perbaikan dengan fluktuasi kecil yang menunjukkan dinamika perjuangan timnas di berbagai ajang internasional.
Pada April 2023, ranking Indonesia sempat naik ke posisi 149 sebelum turun ke posisi 150 pada pertengahan tahun. Namun, performa yang terus membaik membawa timnas kembali merangkak ke posisi 147 pada September 2023 dan naik lagi ke posisi 145 pada Oktober tahun yang sama.
Memasuki tahun 2024, tren positif terus berlanjut dengan peringkat FIFA Indonesia berada di posisi 142 pada Februari dan bertahan di posisi 134 sepanjang pertengahan tahun.
Peningkatan konsisten berlanjut hingga Juli dan September, di mana timnas berhasil mencapai peringkat 133 dan 129. Meski sempat turun ke posisi 130 pada Oktober, capaian terbaru di peringkat 125 membuktikan bahwa langkah maju terus terjadi.
Perjalanan ini tidak terlepas dari upaya kolektif PSSI untuk meningkatkan kualitas sepak bola nasional, baik melalui uji coba internasional, pembinaan pemain, maupun strategi kompetisi yang lebih efektif. Kendati target masuk 100 besar masih menjadi tantangan besar, peningkatan peringkat ini menandakan bahwa arah pembinaan yang dilakukan berada di jalur yang benar.
BACA JUGA:Dari JKT48 ke Dunia Gaming, Yupi Menjadi Wajah Baru EVOS e-Sports dan Guest Star IGF 2024
BACA JUGA:Real Madrid Takluk 2-0 di Anfield, Jude Bellingham Akui Keunggulan Liverpool
Dengan kerja keras, dukungan semua pihak, dan konsistensi dalam pengelolaan sepak bola, bukan tidak mungkin target ambisius ini dapat tercapai dalam waktu dekat.
Pencapaian terbaru ini menjadi bukti bahwa Indonesia memiliki potensi untuk bersaing di tingkat global, membawa kebanggaan bagi bangsa di kancah sepak bola dunia. (beritasatu)