DPC PDI Perjuangan Belitung Rakercab, Targetkan Menang Pilkada 2024

Sabtu 21 Sep 2024 - 21:35 WIB
Reporter : Dodi Pratama
Editor : Dodi Pratama

Selain itu, kemenangan itu harus dilakukan bersama-sama dengan partai koalisasi, sehingga kerja bersama harus dilaksanakan.

"Kita memang target menang di pilkada 2024 nanti, kita di internal PDI Perjuangan harus ditegaskan satu suara mendukung paslon yang didukung PDI Perjuangan," tandasnya.

BACA JUGA:Perkuat Ekonomi Nasional, Golkar Dukung PDI-P Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

BACA JUGA:Akademisi Pendidikan Belitung Mengkritisi Djoni Alamsyah, Gara-gara Ikut Serahkan Beasiswa PIP

Sementara itu, Wakil Ketua Bendahara Umum DPP PDI Perjuangan Rudianto Tjen mengapresiasi DPC PDI Perjuangan Belitung telah melaksanakan rakercab dengan baik.

"Kewajiban kita sebagai kader partai, kita berkonsolidasi hari ini di Kabupaten Belitung bersama seluruh kader partai PDI Perjuangan," kata Rudianto Tjen.

Menurut Rudianto, rakercab itu guna menyamakan persepsi untuk bekerja keras dan maksimal bersama rakyat dalam menghadapi pilkada 2024.

Sebab, pada Pilkada 2024, PDI Perjuangan mendukung bakal paslon di Pilgub Babel dan Pilkada Belitung.

"Target kita menang di Belitung untuk bupati dan wakil bupati dan di Babel untuk gubernur dan wakil gubernur," pungkas Rudianto Tjen. (dod/adv)

Kategori :