BELITONGEKSPRES.COM - Menjelang pelaksanaan Indonesia-Africa Forum (IAF) 2024 di Bali pada 1-3 September mendatang, Presiden Joko Widodo menegaskan pentingnya upaya pencegahan penyebaran cacar monyet (mpox) di Indonesia. Forum tersebut akan dihadiri oleh sekitar 1.500 peserta, termasuk delegasi dari 51 negara, di mana 28 di antaranya berasal dari Afrika.
Dalam arahannya di Istana, Rabu 28 Agustus 2024, Jokowi mengingatkan seluruh pihak, khususnya Kementerian Kesehatan dan lembaga terkait lainnya, untuk meningkatkan kewaspadaan guna memastikan Indonesia aman dari ancaman wabah ini. "Saya minta semua pihak benar-benar waspada terkait penyebaran wabah mpox," tegasnya.
Presiden Jokowi juga menyoroti peningkatan kasus cacar monyet di Kongo, yang telah mendorong Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menetapkan penyakit ini sebagai Public Health Emergency of International Concern (PHEIC) untuk kedua kalinya. "Saya membaca bahwa kasus mpox ini sangat meningkat di Kongo, dan WHO telah menetapkan status PHEIC untuk kedua kalinya," jelas Jokowi.
Untuk menghadapi situasi ini, Jokowi meminta langkah-langkah preventif dilakukan, terutama bagi para delegasi yang berasal dari Afrika. Ia menekankan bahwa pengawasan tidak hanya perlu dilakukan di Bali, tetapi juga di semua pintu masuk internasional. "Pengawasan di pintu masuk kedatangan internasional harus segera dilakukan," perintahnya.
BACA JUGA:Pansus Angket Haji Ajak Masyarakat Lapor Jika Alami Masalah Terkait Penyelenggaraan Haji
BACA JUGA:Presiden Jokowi Akan Pindah ke IKN Setelah Bandara Siap Terima Pesawat Kepresidenan
Lebih lanjut, Jokowi menegaskan bahwa upaya pencegahan ini tidak hanya menjadi tanggung jawab Kementerian Kesehatan, melainkan melibatkan berbagai kementerian dan lembaga lainnya. Ia juga menggarisbawahi pentingnya penerapan protokol kesehatan dan sosialisasi yang lebih masif, dengan belajar dari pengalaman pandemi COVID-19. "Protokol kesehatan harus segera dibuat dan disosialisasikan secara masif," tambahnya.
Dengan langkah-langkah ini, diharapkan Indonesia dapat memastikan keamanan kesehatan para peserta dan mencegah penyebaran cacar monyet selama forum internasional tersebut berlangsung. (dis)