Air detox kunyit mudah dibuat dan sangat menyegarkan. Cukup tambahkan lemon atau madu ke dalam rebusan air kunyit untuk membuat minuman detoksifikasi yang dapat membantu meredakan flu dan meningkatkan daya tahan tubuh.
3. Sup Kunyit
Tambahkan sejumput kunyit ke dalam sup bening seperti sup tomat atau sup ayam untuk memberikan rasa hangat dan manfaat kesehatan. Kunyit dalam sup ini membantu tubuh tetap hangat dan bisa menjadi pilihan yang baik untuk meredakan gejala flu.
4. Air Kunyit
Membuat air kunyit sangat sederhana. Rebus air dan tambahkan sejumput kunyit, bisa juga ditambah dengan sedikit gula jawa untuk memberikan rasa manis alami. Biarkan mendidih selama beberapa menit dan minumlah secara perlahan untuk menghilangkan stres dan meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.
BACA JUGA:5 Obat yang Efektif Untuk Mengatasi Pilek dengan Bahan Alami Rumahan
BACA JUGA:Selain Bumbu Masak, Ini Manfaat Tersembunyi Kemiri untuk Kesehatan dan Kecantikan
Dengan berbagai manfaat yang ditawarkan, tidak ada alasan untuk tidak mencoba memasukkan kunyit ke dalam menu harianmu. Kunyit bukan hanya bumbu dapur biasa, tetapi juga ramuan ajaib yang dapat meningkatkan kesehatanmu. (jpc)