JAKARTA, BELITONGEKSPRES.COM - Jenama ponsel pintar, POCO, telah mengonfirmasi rencana perilisan ponsel terbaru dari seri F mereka secara global, yaitu POCO F6 series, pada 23 Mei 2024.
Dua ponsel yang akan dirilis, POCO F6 dan POCO F6 Pro, akan diperkenalkan di Dubai pada pukul 15.00 waktu setempat atau pukul 18.00 WIB pada Kamis 23 Mei.
Acara perilisan ponsel pintar tersebut akan disiarkan secara langsung melalui berbagai kanal media sosial yang dimiliki oleh POCO, dan detail lebih lanjut akan diumumkan mendekati tanggal perilisan.
Hal tersebut telah dikonfirmasi melalui unggahan resmi dari akun @POCOglobal yang mencuit, "Bersiap untuk menyaksikan POCO F6 series terbaru".
Acara tersebut akan mengusung tema "HyperPower Evolved", yang menunjukkan bahwa penerus dari POCO F5 series kemungkinan akan memiliki performa yang lebih canggih dari sebelumnya.
BACA JUGA:Proyek Inovasi Ekonomi Biru ASEAN-Jepang-UNDP untuk Masa Depan
BACA JUGA:Samsung Galaxy M15 5G Bakal Meluncur di Indonesia, Ini Bocoran Harga dan Spesifikasinya
Dalam laporan dari GSM Arena, Senin, disebutkan bahwa Poco F6 Pro diproyeksikan akan menjadi versi global dari Redmi K70 yang telah dirilis di China. Ponsel ini diduga akan dilengkapi dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 dan memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh.
Di sisi lain, Poco F6 diharapkan akan debut dengan chipset Snapdragon 8s Gen 3, yang tentu akan menawarkan perbandingan kinerja yang menarik dengan Poco F6 Pro.
Poco F6 juga dikabarkan akan dilengkapi dengan kamera utama 50 MP yang menggunakan sensor Sony IMX882, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera selfie 20 MP dengan sensor OmniVision OV20B.
Sementara itu, Poco F6 Pro juga akan memiliki kamera utama 50 MP, namun dengan tambahan dukungan pengisian daya cepat super besar 120W.