SMAN 1 Manggar Kembali Raih Prestasi Gemilang, Sisihkan 1044 Peserta Karya Tulis Ilmiah Sumber Daya Air 2024

Rabu 27 Mar 2024 - 22:20 WIB
Editor : Yudiansyah

Oleh karenanya, Ia mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung. "Terimakasih kepada kedua orang tua, kepala sekolah, guru-guru, dan pihak lainnya. Terimakasih juga terkhusus untuk pembimbing kami, bapak Hariyanto atas kepercayaan, kesabaran, dan bimbingannya," ungkap Nabil.

Rekannya Amru, juga ikut menimpali. Kedua juga mengucapkan pula kepada PERUMDAM Belitung Timur yang telah dengan luar biasa menerima mereka untuk melakukan penelitian.Tidak terkecuali pula untuk seluruh masyarakat di sekitaran Sungai Lenggang yang juga telah memberikan tanggapannya. 

"Semoga hasil penelitian ini nantinya dapat menjadi masukan untuk adanya win win solution bagi seluruh pihak dan tentunya untuk menjaga sumber dan suplai air bagi masyarakat”, sambung Amru. 

BACA JUGA:Buka Puasa Bersama, MD KAHMI Beltim Menyoroti Persoalan Sosial di Masyarakat

BACA JUGA:3 Tahun Memimpin Beltim, Burhanudin Pastikan Masih On The Track

Pembimbing karya tulis ilmiah SMAN 1 Manggar, Hariyanto mengaku bangga dengan capaian anak bimbingannya tersebut. ”Pastinya selamat kepada Amru dan Nabil yang sudah sangat luar biasa. Haryanto sangat bangga dengan capaian ini, karena tentu untuk menjadi salah satu yang terbaik bukanlah hal yang mudah. 

"Terlebih Amru dan Nabil ini adalah pendatang baru untuk dunia karya tulis ilmiah. Mereka benar-benar belajar dari nol. Dan saya pribadi menyaksikan sendiri bagaimana mereka berproses sehingga menghasilkan karya luar biasa ini," kata Hariyanto. 

Kepala SMAN 1 Manggar, Sabarudin juga mengucapkan selamat atas capaiannya siswanya tersebut. ”Selamat pastinya untuk tim karya ilmiah, Amru dan Nabil yang sudah sangat membanggakan," kata Sabarudin.

Menurut Sabarudin, mereka berdua benar-benar luar biasa karena telah mampu menjadi salah satu yang terbaik dari ribuan peserta yang mengikuti lomba tersebut. 

"Selamat pula kepada pembimbing mereka, pak Hariyanto yang sudah membimbing mereka sehingga mampu ke tahap ini. Semoga prestasi ini semakin membuat iklim meneliti di SMAN 1 Manggar semakin meningkat," ucapnya. 

"Terimakasih pula untuk seluruh pihak yang telah terlibat dalam setiap proses penelitian ini. Serta tentunya doa dan dukungan dari keluarga besar SMAN 1 Manggar," pungkas Sabarudin.

Kategori :