BELITONGEKSPRES.COM - Masa depan Mohamed Salah di Liverpool masih menjadi tanda tanya besar, terutama dengan kontraknya yang akan berakhir pada akhir musim ini.
Spekulasi terus berkembang, dan laporan terbaru mengungkapkan bahwa bintang asal Mesir itu dikabarkan menawarkan dirinya ke Barcelona sebagai opsi potensial untuk musim depan.
Dengan status bebas transfer mulai 30 Juni mendatang, Salah memiliki kebebasan untuk memilih klub baru jika tidak mencapai kesepakatan perpanjangan kontrak dengan Liverpool.
Sebelumnya, Al-Hilal dari Arab Saudi menunjukkan ketertarikan serius dengan tawaran gaji fantastis mencapai 50 juta euro per musim sebuah angka yang menggiurkan, terutama untuk menggantikan Neymar yang kembali ke Santos.
BACA JUGA:Tinggalkan Nike, Liverpool Kembali ke Adidas Mulai Musim 2025/26
BACA JUGA:Madrid Samakan Poin dengan Barcelona Usai Kalahkan Rayo Vallecano
Meski pembicaraan dengan klub Timur Tengah dikabarkan berjalan positif, Salah tampaknya masih mencari peluang lain di Eropa.
Barcelona menjadi salah satu opsi yang disebut dalam laporan SPORT, di mana terdapat kontak awal antara pihak klub Catalan dan Liverpool menjelang bursa transfer Januari 2024. Namun, hingga kini belum ada negosiasi konkret yang terjadi.
Di sisi lain, pelatih anyar Barcelona, Hansi Flick, disebut-sebut menyukai profil Salah sebagai pemain yang bisa bermain melebar maupun mendukung Robert Lewandowski di lini serang. Kendati demikian, kendala finansial yang masih menghantui Barcelona membuat transfer ini sulit terwujud.
Tanpa biaya transfer memang bisa menjadi keuntungan tersendiri bagi Barcelona, tetapi paket gaji tinggi Salah berpotensi menjadi hambatan besar. Jika sang pemain bersedia menerima pemotongan gaji yang signifikan, peluang transfer ini bisa saja terbuka.
Namun, dengan kondisi keuangan Blaugrana yang belum stabil, mereka tampaknya bukan kandidat utama untuk merekrut Salah. Liverpool sendiri kemungkinan tidak akan berupaya mempertahankan sang pemain dengan biaya besar, sehingga keputusan akhir ada di tangan Salah.
Sejauh musim ini, Salah tetap menunjukkan performa luar biasa bersama Liverpool di bawah asuhan Arne Slot, mencetak 27 gol dan 17 assist dalam 29 pertandingan Premier League.
Dalam beberapa pekan mendatang, kepastian masa depannya akan semakin jelas, apakah ia memilih bertahan di Eropa atau menerima tantangan baru di Arab Saudi. (jawapos)