2 Bupati di Pulau Belitung Siap Bersatu Bangun Jalan, DPRD Babel Apresiasi

Minggu 09 Mar 2025 - 23:55 WIB
Reporter : Dodi Pratama
Editor : Yudiansyah

TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.COM - Wakil Ketua DPRD Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Edi Nasapta, mengungkapkan perkembangan menarik dari kunjungan kerjanya ke Pulau Belitung.

Dalam kunjungan tersebut, hampir tercapai kesepakatan antara Pemkab Belitung Timur (Beltim) dan Belitung terkait pembangunan jalan yang menghubungkan kedua wilayah.

Kunjungan kerja ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara pemerintah provinsi dan kabupaten/kota dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Kegiatan kunjungan Edi Nasapta berlangsung pada Jumat, 7 Maret 2025.

2 Bupati Sepakat Bangun Jalan Penghubung

Edi Nasapta mengungkapkan bahwa aksesibilitas menjadi salah satu poin penting dalam pertemuan tersebut. Fokus utamanya adalah pembangunan jalan yang menghubungkan Aik Mudor di Kabupaten Belitung dan Aik Asam di Kabupaten Belitung Timur.

BACA JUGA:Kasus Penyelundupan 22 Ton Timah Ilegal: Kuli Panggul Ungkap Peran 'M' dari Bangka

"Sebelah Air Asam merupakan wilayah Beltim, sementara Aik Mudor masuk wilayah Belitung. Kedua bupati sudah menunjukkan komitmen untuk membangun jalan di masing-masing wilayahnya," ujar Edi Nasapta dalam keterangannya pada Minggu, 9 Maret 2025.

Bupati Beltim Kamarudin Muten, telah menginstruksikan dinas terkait untuk segera membangun jalan di wilayah Air Asam. Sementara itu, Bupati Belitung, Djoni Alamsyah, juga menyatakan kesiapannya untuk membangun jalan di wilayahnya.

Menariknya, Edi Nasapta menyebut bahwa kedua bupati bahkan berencana bertemu di tengah jalan sebagai simbol kebersamaan. "Bupati Djoni ingin mengajak Bupati Beltim, Afa, untuk berkendara masing-masing dari wilayahnya dan bertemu di titik tengah," jelasnya.

DPRD Babel Siap Mendukung

Edi Nasapta mengapresiasi langkah kedua bupati yang menunjukkan keseriusan dalam meningkatkan infrastruktur di Pulau Belitong. Menurutnya, ini merupakan contoh kerja sama yang baik demi kesejahteraan masyarakat.

BACA JUGA:Selamatkan Ekonomi Babel, Edi Nasapta Dorong Royalti Timah 50 Persen

"Inilah peran kami di DPRD Babel, membantu menjembatani kesepakatan. Bentuk konkretnya kini ada di tangan kedua bupati," kata politisi Partai Nasdem tersebut.

Ia juga menegaskan bahwa DPRD Babel siap memberikan dukungan jika ada kendala teknis yang membutuhkan keterlibatan pemerintah provinsi.

Namun, jika semua berjalan lancar tanpa perlu intervensi lebih lanjut, Edi menyampaikan selamat kepada masyarakat Belitong atas kolaborasi yang terjalin.

"Dua bupati ini telah bersatu untuk kemajuan Pulau Belitong. Semoga pembangunan ini membawa kesejahteraan bagi masyarakat," pungkasnya.

Kategori :