DPR Yakin Presiden Prabowo Tunjuk Pemimpin Tepat untuk BPI Danantara

Minggu 23 Feb 2025 - 22:58 WIB
Reporter : Erry Frayudi
Editor : Erry Frayudi

BELITONGEKSPRES.COM - Anggota Komisi VI DPR, Eko Hendro Purnomo, menyatakan keyakinannya bahwa Presiden Prabowo Subianto telah menentukan sosok yang tepat untuk memimpin Badan Pengelolaan Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara). 

Ia percaya keputusan Presiden tidak akan meleset, mengingat pentingnya posisi tersebut bagi pengelolaan aset nasional.

Menanggapi anggapan publik yang mendorong agar Danantara dipimpin oleh kalangan profesional demi menghindari intervensi politik, Eko berpendapat bahwa latar belakang politikus atau profesional bukanlah jaminan keberhasilan atau kebersihan. Menurutnya, yang lebih penting adalah mengombinasikan kedua unsur tersebut untuk memajukan BUMN.

Eko menegaskan bahwa pemimpin Danantara harus memahami pengelolaan aset BUMN secara mendalam dan mampu meningkatkan nilai aset negara secara signifikan. Ia berharap lembaga ini dapat menyaingi institusi investasi global seperti Temasek (Singapura), Khazanah (Malaysia), atau China Investment Corporation (CIC).

BACA JUGA:BPI Danantara Diluncurkan, Prabowo Alokasikan Rp 326 Triliun dari Efisiensi Anggaran

BACA JUGA:Danantara Diharapkan Jadi Pendorong Utama dalam Mempercepat Pertumbuhan Ekonomi

Dengan aset mencapai Rp 14.000 triliun, Danantara diharapkan menjadi superholding yang mampu mengelola kekayaan nasional secara efektif, memberikan dampak signifikan bagi perekonomian Indonesia, dan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

Presiden Prabowo dijadwalkan meresmikan Danantara pada 24 Februari, dengan visi menjadikannya pilar utama ekonomi Indonesia di masa depan. Menurut Presiden, Danantara yang bermakna kekuatan masa depan Nusantara—akan menjadi fondasi ekonomi yang mengelola kekayaan negara secara bijak untuk diwariskan kepada generasi mendatang.

Pembentukan BPI Danantara telah disahkan melalui Rancangan Undang-Undang (RUU) perubahan ketiga atas Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2003 tentang BUMN dalam Rapat Paripurna DPR pada 4 Februari 2025. Lembaga ini diharapkan menjadi motor penggerak baru dalam memperkuat ekonomi nasional. (beritasatu)

Tags : #danantara
Kategori :