Afa Ucapkan Terima Kasih Kepada Warga Burung Mandi, Datang Kembali Sebagai Calon Bupati Beltim

Kampanye dialogis Afa di Dusun Burung Mandi, Desa Burung Mandi, Kecamatan Damar, Rabu 2 Oktober 2024-Muchlis Ilham/BE-

DAMAR, BELITONGEKSPRES.COM - Calon Bupati Beltim Kamarudin Muten menyampaikan ungkapan terima kasih kepada masyarakat saat kampanye dialogis di Dusun Burung Mandi, Desa Burung Mandi, Kecamatan Damar, Rabu 2 Oktober 2024.

Rupa-rupanya, Kamarudin Muten yang akrab disapa Afa berterima kasih atas dukungan suara pada saat ia mencalonkan diri sebagai anggota legislatif DPRD Beltim di Pemilu 2024 lalu.

"Saya berterima kasih kepada warga Desa Burung Mandi yang telah memberikan suaranya pada pemilihan legislatif lalu. Sehingga di dapil 3 ini kami mendapat 2 kursi," ujar Afa di hadapan ratusan warga memenuhi lokasi kampanye.

Afa mengatakan, kehadirannya kali kedua di Desa Burung Mandi pasti membuat warga bertanya-tanya. Namun ia secara terbuka menyampaikan bahwa kehadirannya untuk meminta dukungan kembali sebagai calon Bupati Beltim.

BACA JUGA:Warga Desa Lilangan Percaya Kepemimpinan Afa Akan Bawa Perubahan Bagi Beltim

BACA JUGA:Calon Bupati Beltim Buktikan Janji 'Surat Cinta', Afa Realisasikan Layanan Antar Jemput Anak PLB

"Kalau saya sebagai anggota dewan tentu saran masukan hanya bisa ditampung dan disampaikan ke lembaga eksekutif. Tapi kalau saya jadi Bupati, maka saran masukan bisa langsung saya tindaklanjuti," kata Afa.

Afa menceritakan, sejak awal memang menawarkan dirinya untuk mencalonkan diri pada pilkada. Namun karena ada permintaan agar dirinya fokus pada pemilihan legislatif dari partai, maka ia ikuti.

"Waktu legislatif itu, jujur saya sudah sampaikan kepada pak Rudi (Bendahara DPP PDIP) saya mau bantu eksekutif. Jadi eksekutif itu sebagai Bupati dan Wakil Bupati. Cuman beliau minta selesaikan dulu caleg," jelas Afa.

Namun pasca legislatif, ia ditunjuk menjadi bakal calon Bupati sehingga tidak meneruskan kiprahnya ke lembaga legislatif meskipun terpilih dengan perolehan suara tertinggi.

BACA JUGA:Pilkada Beltim 2024, Afa Disambut Antusias di Kampanye Dialogis di Dusun Birah

BACA JUGA:Afa Janji Sumbangkan Semua Gaji & Tunjangan, Jika Terpilih Jadi Bupati Beltim

"Kenapa sudah dapat jadi anggota dewan tapi tidak mau dilantik dan justru pilih ini (pilkada) lagi. Karena eksekutor, bisa kerja apa saja. Permintaan masyarakat, kita bisa langsung tindak dan mempunyai kebijakan. Itulah yang saya mau, karena saya ingin adakan perubahan Belitung Timur," pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan