Pelajar Belitung Raih Medali Perak Atletik di O2SN 2024 Tingkat Nasional

Pelajar Belitung Raih Medali Perak Atletik di O2SN 2024 Tingkat Nasional-Ist-

JAKARTA, BELITONGEKSPRES.COM - Pelajar Kabupaten Belitung meraih medali perak dalam nomor tri lomba ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) 2024 di Jakarta pada 19-25 Agustus.

Dia adalah Efrysa Mareta pelajar SMPN 2 Tanjungpandan. Atlet atlet ini bertanding membawa nama Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) bertarung dengan 33 provinsi lainnya di Indonesia.

Pelatih Efrysa Mareta, Wahyu Andhika sangat bersyukur atlet atletik binaanya bisa meraih medali perak mengharumkan nama Babel dan Kabupaten Belitung di tingkat nasional.

Efrysa bertanding pada cabang atletik dengan nomor Trilomba yakni lari 60 meter, lompat jauh dan tolak peluru. "Alhamdulillah rejekinya dapat perak," kata Wahyu saat dihubungi Belitong Ekspres, Sabtu 24 Agustus 2024.

BACA JUGA:KONI Beltim Pacu Atlet untuk Upgrade SDM, Lebih dari Sekedar Berprestasi

BACA JUGA:Ajang PON 2024, 3 Atlet Gulat Belitung Siap Bawa Babel Meraih Medali

Menurut Andhika, sebelumnya mereka memasang target medali emas. Sebab berkaca dari hasil seleksi tingkat provinsi, nilai Efrysa lebih tinggi dari juara nasional tahun sebelumnya.

Namun, pada ajang 02SN 2024 tingkat nasional ini mereka bersyukur dan harus puas bisa membawa pulang medali perak untuk Belitung.

"Target kita kemarin memang di medali emas. Kebetulan point Efrysa ini diseleksi tingkat provinsi lebih tinggi dari juara nasional tahu kemarin. Kembali ke rejeki dikasih perak," jelasnya.

Andhika menambahkan, sebenarnya persiapan menjelang tanding sudah dilakukan secara maksimal, guna mempersiapkan atlet tersebut.

BACA JUGA:Prestasi Pelajar SMKN 1 Tanjungpandan, Varel Adriano Raih Medali Lomba Atletik Nasional 2024

BACA JUGA:DPUPR Belitung Optimis Rampungkan Proyek Rp 59,5 Miliar Sebelum Akhir 2024

Namun, ada sedikit kendala yakni jarak hotel atlet menginap dan venue pertandingan terlalu jauh, sehingga atlet merasa lelah dalam perjalanan.

"Persiapan sudah 100 persen, cuma kemarin kendalanya hotel sama venue terlalu jauh sehingga atlet kecapean diperjalan sempat mbuk ketika didalam bus," tandasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan