Cegah Penyelundupan Timah, Dishub Belitung Perketat Pengawasan di Pelabuhan

Kepala Dishub Belitung Ramansyah saat melakukan pengawasan terhadap keberangkatan kendaraan di pelabuhan penyeberangan Tanjung Ru (ANTARA/Kasmono/Apriliansyah)--

BADAU, BELITONGEKSPRES.COM - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Belitung bersama instansi terkait mengintensifkan pengawasan di Pelabuhan Tanjung Ru untuk menanggulangi upaya penyelundupan pasir timah ilegal. 

Langkah pengawasan ketat tersebut diambil sebagai respon pasca ramainya pemberitaan mengenai dugaan pengiriman timah ilegal dari pelabuhan Tanjung Ru menuju pelabuhan Sadai, Kabupaten Bangka Selatan.

Kepala Dishub Belitung Ramansyah, mengungkapkan bahwa tim gabungan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah III Bangka Belitung (Babel) dan Polsek Badau telah dikerahkan untuk melakukan pemeriksaan intensif terhadap muatan kendaraan yang melintas. 

"Kami bekerja sama dengan BPTD Wilayah III Bangka Belitung dan Polsek Badau dalam memeriksa setiap kendaraan yang melintas di Pelabuhan Tanjung Ru," ujar Ramansyah di Pelabuhan Tanjung Ru, Minggu 23 Juni 2023.

BACA JUGA:Rakornas 2024 di Belitung Dorong Pemulihan Ekonomi dan Pariwisata

BACA JUGA:Posko Pengaduan PPDB 2024: Disdikbud Belitung Siap Tampung Keluhan Masyarakat

Tujuan utama dari langkah pengawasan ini adalah untuk memastikan kepatuhan terhadap peraturan dan untuk mencegah penyelundupan pasir timah serta barang-barang ilegal lainnya.

Ramansyah menegaskan bahwa tindakan pengawasan tidak hanya sekadar rutin, namun merupakan upaya konkret untuk menanggulangi potensi pelanggaran yang dapat merugikan ekonomi dan lingkungan. 

Dishub Belitung memiliki kewenangan terbatas untuk melakukan pemeriksaan, namun kerjasama lintas instansi menjadi kunci dalam memperkuat efektivitas pengawasan di pelabuhan tersebut.

Komitmen untuk menjaga integritas dan keamanan pelabuhan menjadi prioritas utama, dengan harapan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan teratur bagi semua pihak yang berkepentingan. 

BACA JUGA: Kabar Haji 2024, Ini Jadwal Jemaah Haji Pulang ke Belitung

BACA JUGA:Pengiriman Obat-obatan Tertentu, Loka POM Belitung Berhasil Tindak 7 Kasus

"Langkah-langkah ini juga sejalan dengan upaya pemerintah dalam menegakkan aturan serta meningkatkan kualitas pengawasan di sektor transportasi dan perdagangan," sebut  Ramansyah.

Ramansyah menambahkan bahwa Dishub juga telah menerima instruksi langsung dari Pj Bupati Belitung untuk meningkatkan pengawasan terhadap lalu lintas barang dan kendaraan di pelabuhan Penyeberangan Tanjung Ru.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan