Hendrya Sylpana

Dukungan Kades Yahya Maju di Pilkada Belitung 2024 Meluas, Dari Peternak hingga APDESI Babel

Kades Perawas Yahya perwakilan Generasi Milineal, mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon wakil bupati untuk Pilkada 2024 di Kantor Sekretariat DPC Gerindra Belitung (Ist)--

BELITONGEKSPRES.COM, TANJUNGPANDAN - Dukungan terhadap langkah berani Kepala Desa (Kades) Perawas Yahya, yang mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil Bupati Belitung dalam Pilkada Serentak 2024 mulai mengalir dan meluas.

Kali ini, dukungan terhadap pencalonan Kades Yahya sebagai bakal calon wakil bupati Belitung datang dari Munzilin, Ketua DPD Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Bangka Belitung (Babel). 

Munzilin dengan tegas menyatakan dukungannya terhadap Kades Perawas Yahya sebagai bakal calon wakil bupati Belitung. Menurut dia, langkah untuk maju ke posisi yang lebih tinggi adalah suatu keharusan. 

"Dalam hal membangun desa, kita harus memang memiliki keberanian ke level yang lebih tinggi. Saya bangga terhadap kepala desa yang memiliki keberanian untuk memimpin perubahan," kata Munzilin Minggu, 5 Mei 2024.

Selain itu, ia mengungkapkan rasa salutnya terhadap keberanian Yahya maju dalam kontestasi Pilkada Belitung 2024. "Saya berharap langkah Yahya ini bisa mendapat dukungan dari seluruh kepala desa di Kabupaten Belitung," harapnya.

BACA JUGA:Pilkada 2024, 5 Bakal Calon Daftar di DPC Hanura Beltim, Jimmy Buka Peluang Kader Internal

BACA JUGA:Afa Rangkul Semua Partai Politik di Beltim, Bukti Keseriusan Pencalonan Bupati Pilkada 2024

Lebih lanjut, Munzilin menyoroti kinerja Yahya. Selaku Kades, Yahya telah membuktikan diri selama beberapa tahun terakhir dengan berbagai program yang telah dilaksanakan, seperti beasiswa, pendidikan, sosial agama, dan kemasyarakatan. 

"Saya tahu sepak terjang beliau selaku Kades. Dan, saya rasa ini adalah bukti bahwa Kades Perawas Yahya layak untuk melangkah lebih jauh dalam membangun Kabupaten Belitung melalui jalur politik," tandasnya.

Sebelumnya, pada Jumat, 3 Mei 2024, Yahya selaku perwakilan Generasi Milineal Belitung, mengambil formulir pendaftaran bakal calon wakil bupati Pilkada 2024 di Kantor DPD Nasdem dan DPC Gerindra Kabupaten Belitung. 

Dalam langkahnya ini, Yahya didukung oleh beberapa kades aktif dan mantan kades, serta berbagai elemen masyarakat lainnya. Seperti Aliansi Peternak Ayam Mandiri, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan masyarakat Belitung secara umum.

Keputusan Kades Perawas Yahya untuk maju sebagai kandidat bakal calon wakil Bupati Belitung di Pilkada 2024 tidaklah terjadi begitu saja. Yahya termotivasi oleh aspirasi masyarakat dan lembaga komponen masyarakat lainnya. 

BACA JUGA:Pesan Luhut untuk Prabowo: Jangan Bawa Orang Bermasalah Masuk Kabinet

BACA JUGA:Calon Wabup Belitung Banyak Diminati, Badia Parulian Siap Tempur di Pilkada 2024

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan