Hendrya Sylpana

Optimalisasi Data Spasial, Kunci Sukses Perencanaan Pembangunan di Beltim

Kepala Diskominfo SP Beltim Bayu Priyambodo--

MANGGAR, BELITONGEKSPRES.COM - Diskominfo SP Kabupaten Belitung Timur (Beltim) mengadakan acara penting: Pembinaan Jaringan Informasi Geospasial Daerah (JIGD) dan Bimbingan Teknis Penggunaan Geoportal Beltim, Selasa, 3 September 2024.

Kegiatan in berlangsung selama dua hari di ruang rapat Hotel Guess Manggar dan diikuti oleh 35 ASN yang akan bertanggung jawab sebagai produsen data spasial di Kabupaten Beltim.

Kegiatan ini penting karena setiap OPD di Beltim mengirimkan satu perwakilan, kecuali DPUPRP2RKP yang mengirimkan tiga orang. Mereka semua akan dilatih untuk mengelola data spasial, sebuah langkah krusial dalam perencanaan pembangunan daerah.

Penekannnya, sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia (SDI) dan Peraturan Bupati Beltim Nomor 41 Tahun 2022, ada tiga jenis data utama yang harus dikelola oleh Pemerintah Daerah: Data Statistik, Data Spasial, dan Data Keuangan. 

BACA JUGA:2 Siswa SMAN 1 Manggar Juarai Esai Ilmiah Nasional 2024, Berkat KULPA SOAP

BACA JUGA:Inflasi Beltim Agustus 2024, Harga Makanan dan Pakaian Naik Signifikan

"Dari ketiga jenis data ini, data spasial mendapat perhatian khusus karena perannya yang vital dalam perencanaan berbasis pendekatan Tematik, Holistik, Integratif, Spasial (THIS)," kata Kepala Diskominfo SP Beltim Bayu Priyambodo.

Pemkab Beltim, melalui DPUPRP2RKP yang mengelola Simpul JIGD, DiskominfoSP sebagai Walidata Tingkat Daerah, dan Bappelitbangda sebagai Sekretariat Data, berkomitmen untuk mengintegrasikan data spasial ini dengan Jaringan Informasi Geospasial Nasional (JIGN). 

Bayu menyebutkan bahwa DiskominfoSP Beltim sudah mengupayakan penyediaan infrastruktur yang diperlukan, dibantu oleh Badan Informasi Geospasial, untuk menginstalasi portal data spasial Beltim melalui alamat geoportal.beltim.go.id.

Dengan pembinaan JIGD dan geoportal ini, harapannya Pemkab Beltim bisa menyajikan data spasial yang lengkap dan akurat, sehingga kualitas perencanaan pembangunan bisa semakin meningkat. 

BACA JUGA:Tim Family Sabet Gelar Juara Umum Kasti Kecamatan Gantung 2024

BACA JUGA:Hasbullah Juara Lomba Kater Layar di Pantai Burung Mandi 2024

Dukungan dari Kementerian, Lembaga, OPD di Pemkab Beltim, serta partisipasi masyarakat sangat diperlukan agar pemanfaatan informasi geospasial dapat diakselerasi untuk mendukung pengambilan keputusan pembangunan ke depan.

Kepala Diskominfo SP Beltim juga menekankan bahwa momentum pembinaan JIGD dan Bimtek Geoportal ini sangat tepat, mengingat tahun ini merupakan tahun pelaksanaan Pilkada. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan