Popda Babel 2024, Tim Belitung Juara Umum Bulu Tangkis, Berikut 2 Atlet Penyumbang Medali

Tim Belitung Juara Umum Bulu Tangkis Popda Babel 2024, 2 atlet sumbang medali emas dan 1 atlet sumbang medali perak--

"Juara umum ini adalah juara umum pertama cabor bulu tangkis yang diraih oleh Belitung selama Popda Babel digelar," ujarnya.

Prestasi Nurul dan Kirana tidak lepas dari 3 bulan persiapan TC yang mereka jalani. Keduanya menjalani berbagai aktivitas mulai dari pembinaan fisik, latihan fisik berat, hingga pengembangan soft skill.

BACA JUGA:Popda Babel 2024, Tim Voli Putra Belitung Berhasil Lolos Semifinal

BACA JUGA:Jadi Kurir Sabu Cadangan, Janda 3 Anak Berhasil Ditangkap Polres Belitung

"Alhamdulillah strategi yang sudah diterapkan berjalan dengan baik di lapangan. Dari awal memang targetnya dua emas. Tinggal PR masih yang putra," ucap Dio.

Dio melanjutkan, dua atlet Belitung itu berasal dari klub bulu tangkis Gumarang yang berhasil mencetak sejarah di Provinsi Kepuluan Babel.

Sebab, klub itu berhasil mencetak atlet bulutangkis pertama dari Belitung yang berhasil lolos untuk bertanding di ajang paling bergengsi PON Sumut dan Medan 2024.

"Dua atlet itu nanti akan berlaga di PON 2024 mendatang," tandas Dio. 

Berikut perolehan Medali sementara Popda Babel 2024, hingga Jumat 26 Juli 2024 pukul 18:00 WIB:

1. Pangkalpinang medali emas 8, medali perak 3 dan perunggu 5

2. Belitung medali emas 4, medali perak 3 dan perunggu 6

3. Bangka Selatan medali emas 3, medali perak 2 dan perunggu 8

4. Bangka Tengah medali emas 2, medali perak 5 dan perunggu 3

5. Bangka medali emas 2, medali perak 5 dan perunggu 8

6. Bangka Barat medali emas 2, medali perak 3 dan perunggu 6

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan