Meriahkan Euro 2024, Legenda Sepak Bola Dunia Puyol dan Materazzi Kunjungi Indonesia

Legenda sepak bola dunia Marco Materazzi dan Carles Puyol (kanan). (Istimewa)--

BELITONGEKSPRES.COM, Legenda sepak bola dunia kembali hadir di Indonesia, dengan kedatangan Carles Puyol dan Marco Materazzi ke Jakarta. Kedatangan mereka bertujuan untuk memeriahkan rangkaian acara menuju Euro 2024, yang juga dikenal sebagai Piala Eropa 2024.

Puyol dikenal sebagai salah satu bek terbaik di dunia selama karir bermainnya. Lahir pada 13 April 1978, Puyol menjadi pilar di lini belakang Barcelona selama lebih dari 15 tahun. Peran besarnya juga terlihat saat Spanyol berhasil meraih gelar juara pada Euro 2008.

Sementara itu, Materazzi adalah mantan pemain bertahan timnas Italia. Ia bermain untuk Inter Milan dari tahun 2001 hingga 2011. Materazzi turut berperan saat Gli Azzurri meraih gelar juara Piala Dunia 2006.

Kini, keduanya sama-sama sudah pensiun. Meski begitu, Puyol dan Materazzi tak pernah lupa dengan sepak bola. Mereka terus berkegiatan di dunia si kulit bundar, termasuk ketika ada di Indonesia sejak beberapa hari lalu.

BACA JUGA:Manchester United akan Rekrut 5 Pemain di Bursa Transfer Januari 2024? Berikut Pemain Incaran Setan Merah

BACA JUGA:Ini Daftar Empat Pemain dengan Gol Terbanyak Sementara Tahun 2023

Puyol dan Materazzi menjalani rangkaian acara peluncuran Euro 2024. Mulai dari coaching clinic, Celebrity Sunday Match di Lapangan Hocky Senayan dan Konser Launching Euro 2024 pada Minggu 17 Desember. Teranyar, keduanya mengikuti media day pada Senin 18 Desember.

Dalam kesempatan itu, Puyol dan Materazzi membahas serba-serbi Piala Eropa. Baik cerita dan pengalamannya bersama timnas masing-masing hingga jagoannya di Euro 2024. Menariknya, mereka tak menjagokan Spanyol ataupun Italia untuk menjadi juara.

Materazzi misalnya. Dia menyebut Prancis adalah kandidat kuat juara Euro 2024. Prediksinya tak lepas dari komposisi dan kedalaman skuad Les Bleus, julukan Prancis.

”Mereka bahkan bisa memiliki tiga tim berbeda yang sama kuat. Kemudian juga ada tuan rumah Jerman,” ujar Materazzi.

Puyol pun sepakat. Pasukan Didier Descamps itu punya kans besar untuk menang.

”Tapi mari kita lihat nanti karena akan banyak tim yang juga berpeluang seperti Inggris dan Jerman,” tutur Puyol.

Lantas bagaimana dengan peluang Italia dan Spanyol? Materazzi menyebut sulit bagi Gli Azzurri untuk juara, meski berstatus sebagai juara bertahan.

”Sangat tidak mudah bagi Italia mempertahankan gelar mengingat banyak pemain lama sudah pensiun seperti Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini. Mereka yang sangat menentukan saat juara sebelumnya,” tutur Materazzi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan