Verrell Bramasta dan Fuji Makin Dekat? Intip Momen Manis Mereka!

Verrell Bramasta dan Fuji Makin Dekat? Intip Momen Manis Mereka!--(instagram)

BELITONGEKSPRES.COM - Kedekatan Verrell Bramasta dan Fujianti Utami Putri alias Fuji kembali jadi sorotan.

Aktor yang kini juga aktif di dunia politik itu membagikan momen kebersamaannya dengan Fuji di akun Instagram.

Dalam unggahan terbaru, Verrell memposting foto dengan seleb berusia 22 tahun itu sambil menuliskan caption manis: "One fine day. Hari bersamanya," tulis Verrell Bramasta, Minggu (16/3/2025).

Tak hanya sekadar foto, Verrell juga memperlihatkan sederet aktivitas seru yang mereka lakukan bersama dalam beberapa hari terakhir.

BACA JUGA:Ariel Tatum Sering Istigfar Saat Syuting La Tahzan, Perannya Bikin Geregetan!

Dari kegiatan bakti sosial Ramadan, buka puasa bersama orang-orang terdekat, hingga seru-seruan main boling.

"Dari bakti sosial Ramadan yang penuh makna, buka bersama orang-orang tersayang, sampai seru-seruan malam mingguan," ujar Varrel.

Menurutnya, kebersamaan dengan Fuji merupakan salah satu momen kenangan indah. "Hari yang luar biasa membuat kenangan yang berharga," tutupnya.

Momen kebersamaan anak Venna Melinda ini pun langsung menarik perhatian netizen. Banyak yang mendoakan agar Verrell dan Fuji benar-benar berjodoh.

BACA JUGA: Film 'Business Proposal' Siap Tayang di Bioskop Indonesia Februari 2025

"Semoga ini bukan cuma konten!" tulis salah satu penggemar. Apakah keduanya memang punya hubungan spesial? Kita tunggu saja kelanjutannya! 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan