Manchester City Gagal Amankan Kemenangan, Brighton Tahan Imbang 2-2 di Etihad

Pesepak bola Manchester City Omar Marmoush berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Newcastle United pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di stadion Etihad, Manchester, Inggris, Sabtu (15/2/2025)-Reuters/Lee Smith/nz-ANTARA FOTO

BELITONGEKSPRES.COM - Manchester City harus puas dengan hasil imbang 2-2 saat menjamu Brighton & Hove Albion dalam laga pekan ke-29 Liga Premier Inggris di Stadion Etihad, Sabtu. The Citizens sempat dua kali memimpin lewat gol Erling Haaland dan Omar Marmoush, namun Brighton selalu berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Pervis Estupinan dan bunuh diri Abdukodir Khusanov.

Hasil ini membuat City tetap tertahan di posisi kelima dengan 48 poin, sementara Brighton menempel ketat di peringkat ketujuh dengan 47 poin.

Brighton langsung memberikan ancaman di awal laga melalui tembakan Kaoru Mitoma pada menit ke-6, tetapi kiper Stefan Ortega sigap menghalau bola. Meski begitu, City yang lebih dulu mencetak gol pada menit ke-11 setelah wasit menunjuk titik putih akibat pelanggaran Adam Webster terhadap Omar Marmoush. Haaland yang maju sebagai eksekutor sukses menaklukkan kiper Bart Verbruggen dan membawa City unggul 1-0.

Keunggulan tuan rumah tak bertahan lama. Brighton membalas pada menit ke-21 lewat tendangan bebas Pervis Estupinan yang mengecoh Ortega dan mengubah skor menjadi 1-1.

BACA JUGA:Jadwal Padat, Ancelotti: Kami Tak Akan Main Lagi Tanpa 72 Jam Istirahat

BACA JUGA:Thom Haye Pede Timnas Indonesia Menang Lawan Australia dan Bahrain

City kembali memimpin pada menit ke-39. Memanfaatkan umpan Ilkay Gundogan, Marmoush melepaskan tembakan jarak jauh yang menghujam sudut kiri gawang Brighton. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.

Namun, keunggulan City kembali sirna di awal babak kedua. Brighton menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-48 setelah bola hasil blok Khusanov justru masuk ke gawang sendiri.

City berusaha mencari gol kemenangan, tetapi peluang mereka melalui sundulan Nico Gonzalez pada menit ke-79 hanya membentur tiang. Sementara itu, Brighton hampir berbalik unggul lewat tembakan Mitoma di menit ke-63 yang ditepis Ortega. Hingga peluit panjang berbunyi, skor tetap imbang 2-2, membuat City harus berbagi poin di kandang sendiri. (antara)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan