Waspadai Cuaca Ekstrem, BMKG Ingatkan Dampak Tiga Bibit Siklon Tropis

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati--(Antara)

JAKARTA, BELITONGEKSPRES.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap cuaca ekstrem akibat tiga bibit siklon tropis yang muncul, yakni 90S, 99S, dan 96P.

Peringatan terhadap cuaca ekstrem tersebut disampaikan langsung oleh Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati, dalam jumpa pers virtual pada Sabtu malam, 1 Februari 2025.

Ketiga bibit siklon tersebut diperkirakan dapat memicu curah hujan ekstrem di berbagai wilayah Indonesia, terutama bibit siklon 90S yang berada di sekitar Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Dwikorita menjelaskan bahwa bibit siklon lainnya, 99S, terpantau di selatan Banten, sementara 96P muncul di Teluk Carpentaria, Australia, yang berpengaruh pada wilayah Papua.

BACA JUGA:Cuaca Ekstrem, Dishub Belitung Imbau Nelayan Waspada Saat Melaut

Selain bibit siklon, beberapa fenomena cuaca lainnya, seperti angin monsun dari Asia, La Nina yang melemah, serta pengaruh dari gelombang ekuator Rossby dan Kelvin, turut berkontribusi pada cuaca ekstrem yang berpotensi terjadi.

"Kemunculan bibit siklon ini menjadi ‘pemain baru’ yang harus kita waspadai," kata Dwikorita seperti dilansir dari Antara.

Ia menambahkan bahwa wilayah Papua, NTT, dan NTB akan menjadi area yang paling terdampak, dengan intensitas hujan yang semakin tinggi.

Selain itu, wilayah di Pulau Jawa, Kalimantan Timur, Maluku Utara, dan Jambi juga berisiko mengalami hujan lebat.

BACA JUGA:Akibat Cuaca Buruk, KSOP Tanjungpandan Terpaksa Tunda Keberangkatan Kapal

Masyarakat juga diimbau untuk memperhatikan potensi gelombang laut yang dapat mencapai 2,5 hingga 4 meter, terutama di Samudra Hindia dan beberapa perairan di sekitar wilayah Papua Barat, Nusa Tenggara Timur, serta Laut Maluku.

Pihak BMKG mengingatkan agar semua pihak tetap siaga mengingat potensi cuaca ekstrem ini tidak hanya mencakup hujan deras, tetapi juga angin kencang dan petir. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan