Ini Manfaat Luar Biasa Masker Wajah dari Yogurt dan Cara Penggunaannya

Rabu 08 May 2024 - 09:05 WIB
Reporter : Erry Frayudi
Editor : Erry Frayudi

BELITONGEKSPRES.COM, Memakai masker wajah adalah cara paling simpel dan efektif untuk meraih kulit yang indah Membuatnya pun tak sesulit yang dibayangkan, cukup dengan bahan-bahan yang ada di dapur, salah satunya adalah yogurt.

Masker wajah yogurt terbukti mampu meningkatkan tekstur kulit dan mengurangi masalah jerawat.

Tapi, manfaat luar biasa dari masker yogurt ini tidak hanya sampai di situ. Artikel ini akan merinci manfaatnya secara lengkap serta cara penggunaannya untuk hasil maksimal.

Mengutip laman Health Shots pada Rabu, 8 Mei, ada lima manfaat luar biasa dari masker wajah yogurt. Berikut beberapa di antaranya :

1. Mengeksfoliasi kulit

Yogurt mengandung asam laktat yang dapat membersihkan, mengeksfoliasi, dan mempercepat pergantian sel kulit.

BACA JUGA:Ciri-ciri Orang Keras Kepala dan Tips Mengatasinya

BACA JUGA:Rahasia Sukses Menurunkan Berat Badan yang Efisien Tanpa Mengabaikan Kesehatan

Menurut penelitian tahun 2015 yang dipublikasikan dalam Journal of Chemical and Pharmaceutical Research, asam laktat juga terbukti tidak menyebabkan iritasi pada kulit wajah ketika digunakan untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

2. Memperlambat tanda-tanda penuaan pada kulit wajah

Selain berperan sebagai eksfoliator, penggunaan masker wajah yogurt juga dapat memperlambat tanda-tanda penuaan pada kulit wajah.

Menurut sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Science Direct, yogurt mengandung fraksi peptide bioaktif yang memiliki efek antioksidan. Sifat ini membantu melawan radikal bebas, yang pada gilirannya memperlambat proses penuaan pada kulit wajah.

3. Mencerahkan kulit

Yogurt mengandung asam laktat yang dapat mencegah pembentukan tirosinase. Tirosinase adalah enzim yang bertanggung jawab untuk produksi melanin, yang dapat menggelapkan warna kulit.

Menurut sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2020 dan diterbitkan dalam jurnal Experimental Dermatology, yogurt telah terbukti mampu memperbaiki warna kulit.

Kategori :